Gelar Safari Ramadan, Pemkot Batu Santuni Yatim Piatu

BATU,Harnasnews.com  – Pemerintah Kota (Pemkot) Batu menggelar safari ramadan di Masjid Roudlatul Amni, Jalan AP lll Katjoeng Permadi, Kecamatan Junrejo, Kota Batu, Kamis (16/5/2019).

Hadir dalam safari ramadhan, buka puasa bersama santunan anak yatim dan duafa, Walikota Batu, Kajari Batu, Camat Junrejo, Kepala Dinas, Forkopimda, Muspika, Muspida, warga masyarakat setempat.

Kegiatan ini juga dihadiri Kapolres Batu, AKBP Budi Hermanto, SIK, M.Si beserta jajaran utama Polres Batu dan tokoh agama.

Pada kesempatan ini, Walikota Batu Dewanti Rumpoko menyampaikan, bahwasanya kegiatan Safari Ramadhan merupakan agenda rutin yang tiap tahun selalu digelar.

“Safari Ramadhan ini merupakan kegiatan rutin yang kita lakukan. Ini sudah menjadi agenda rutin tahunan Pemkot Batu. Melalui kegiatan ini kita bisa saling berbagi dengan 2000 anak-anak yatim piatu dan bingkisan 10.000 untuk kaum dhuafa baik dari tingkat desa, kecamatan maupun program dari Pemkot Batu kepada masyarakat,” kata Budhe sapaan akrabnya, Kamis (16/5/19).

Politisi PDIP ini menambahkan, dalam Safari Ramadhan ini juga dilakukan penyerahan bantuan dari pemerintah daerah. Bantuan umumnya berupa Pentasyarufan Zakat, Infaq, dan Sedekah Baznas Kota Batu yang akan diberikan kepada anak-anak yatim piatu dan kaum dhuafa.

“Safari Ramadhan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi antara masyarakat dengan Pemerintah, menyamakan persepsi untuk meneruskan pembangunan, menyerap aspirasi masyarakat, menyampaikan informasi pembangunan dan pemberdayaan serta sarana komunikasi yang baik,” terang Mantan None Jakarta ini.

Hal senada juga disampaikan Kapolres Batu AKBP Budi Hermanto, S.I.K., M.Si, bahwasanya kegiatan tersebut, juga didasari atas kesadaran yang ikhlas dan dalam suasana silaturahmi persaudaraan, damai dan berkah yang dimaknai dalam bulan suci Ramadhan.

“Safari Ramadhan 1440 Hijriyah ini juga berbagi dengan anak yatim piatu, majelis taklim, organisasi kepemudaan, dan memberikan santunan kepada anak-anak yatim piatu serta kaum dhuafa,” kata Buher sapaan akrab Kapolres Batu.

Mantan Kasatreskrim Polres Metro Jakarta Selatan ini menambahkan, sekaligus mengaku sangat mengapresiasi serta berterima kasih kepada Pemerintah Kota Batu.

“Saya bersyukur sekaligus berterima kasih kepada Pemkot Batu, sebab dengan digelarnya kegiatan ini saya pikir positif sekali. Sehingga dapat membantu warga masyarakat, terutama adik-adik kita dari anak-anak yatim piatu dan kaum dhuafa. Semoga di tahun-tahun yang akan datang acara seperti ini (Safari Ramadhan) tetap berlanjut dan digelar setiap tahunnya,” tandas Alumnus Akpol 2000 ini.(Teddy)

Leave A Reply

Your email address will not be published.