Maju Di Pilkades,Mansyur Ingin Jadikan Desa Pungkit Maju Dan Mandiri

INFO DESA

SUMBAWA,Harnasnews.com – Calon Kepala Desa Pungkit Kecamatan Moyo Utara Kabupaten Sumbawa Drs. Mansyur ingin menjadikan Desanya sebagai Desa yang maju mandiri dan sejahterah.

Ditemui dikediamannya Mansyur kepada media ini (9/2/2020), tadi malam mengatakan bahwa dirinya ingin mendorong Desa pungkit untuk menjadi desa yang maju, mandiri dan sejaterah.

“Banyak potensi di Desa ini. Dan sudah saatnya desa ini maju, mandiri dan rakyatnya sejaterah,”ungkapnya.

Lanjut Mansyur, potensi yang dimiliki desa pungkit saat ini adalah potensi pertanian, perikanan dan potensi peternakan.

“Dari ketiga potensi yang ada maka sudah selayaknya desa pungkit untuk sejahterah, maju dan mandiri,”tandasnya.

Hal senada dikatakan ketua tim pemenang Drs. Mansyur Muhammad Taufan mengatakan bahwa calon kepala desa yang dapat memberikan harapan kepada masyarakat adalah Drs. Mansyur. Karena jika dilihat dari Visi-Misinya sudah saatnya Desa pungkit ini maju dan sejahterah.

” Mustahil dalam enam tahun kedepan Desa pungkit ini rakyatnya tidak sejahtera. Padahal potensi pertanian, peternakan dan perikanan ada di desa ini,”terangnya.

Ope sapaan akrab aktivis ini dirinya memberikan harapan dan kepercayaan yang besar tentang majunya Drs Mansyur dalam pilkades serentak di Kabupaten Sumbawa pada 4 maret mendatang.

” Saya optimis dan menaruh harapan besar pada Drs. Mansyur untuk melakukan perubahan besar untuk memajukan dan akan mampu mensejahterakan masyarakat Desa Pungkit dalam enam tahun kedepan,”katanya.(Herman)

Leave A Reply

Your email address will not be published.