Pilkada 2020 Serentak, Kapolres Gresik Giat Vidcon Pembinaan Netizen

Nasional

Gresik, Sar2001news.com  – Giat Vidcon Pembinaan Netizen dilaksanakan di Aula KTS Polres Gresik Jl. Basuki Rahmad No. 22 Kec. / Kab. Gresik, pada hari Rabu (30 September 2020), sekira pukul 13.45 Wib sampai selesai.

Dalam rangka Pilkada Serentak 2020 dengan tema “Netizen Jatim Siap Jogo Jatim“. Kegiatan ini dipimpin oleh Kapolres Gresik AKBP Arief Fitrianto, S.H., S.I.K., M.M. Dan dihadiri Kompol. Dhyno Indra Setyadi, S.I.K, M.Si (Wakapolres Gresik), Akp Bambang Angkasa (Kasubag Humas Polres Gresik), Netizen 7 orang.

Adapun Sambutan dari Wakapolda Jatim oleh Brigjen Pol. Drs. Slamet Hadi Supraptoyo yang menyampaikan, tentang Penggunaan media saat ini tidak hanya menjalin silahturahmi tetapi juga sebagai media penyampaian berita berita hoax yang dapat menganggu Harkamtibmas.

Dikarenakan, sebentar lagi kita akan menghadapi Pilkada serentak, tentunya situasinya berbeda dengan tahun yang lalu karena dilaksanakan pada saat pandemi Covid 19.

Dengan situasi pandemi saat ini maka pasangan calon akan menggunakan sarana media sosial dalam melaksanakan kampanye sehingga di perlukan netizen yang cerdas dalam bermedia sosial.

Dengan harapan, Agar Netizen Jatim dapat menjaga kemitraan yang baik dengan Polri dalam menjaga situasi harkamtibmas yang kondusif menjelang Pilkada serentak Tahun 2020.

Pada saat pilkada tahun ini ada aturan aturan oleh KPU yang membatasi setiap kegiatan tahapan dalam Pilkada yaitu Protokol Kesehatan.

Agar dalam pelaksanaan Pilkada tetap menjaga harkamtibmas dengan tidak membagikan berita berita hoax terutama dalam masa kampanye.

Jadi harapan kami peran kontribusi dari Netizen untuk dapat melawan berita berita Hoax dalam pelaksanaan Pilkada.

Selanjutnya, dilanjutkan dengan acara Sesi foto bersama dengan perwakilan Netizen Jatim. Dan sekitar pukul 14.30 Wib kegiatan vidio conference telah selesai dalam keadaan lancar. (Hum/Kri/Red).

Leave A Reply

Your email address will not be published.