Tepat Dalam Menembak, Cepat Mengambil Keputusan

Sungailiat,Bangka,Harnasnews.com – Komandan Batalyon Infanteri 141/ AYJP Letkol Infanteri Aswin Suladi melalui Komandan Kompi Senapan B 141/AYJP Sungailiat Bangka, Kapten Infanteri Danu Winargo mengatakan, Seorang prajurit tepat dalam menembak bisa mengambil keputusan cepat.

Hal tersebut disampaikan Danu Winargo usai melihat lomba menembak diselenggarakan Kompi Senapan B 141/AYJP, Sabtu ( 4/1) bertempat di Sungailiat.

“Lomba menembak ini bertujuan mengasah kemampuan naluri tempur prajurit, serta sarana melatih mental, ketelitian, cepat serta tepat dalam mengambil keputusan,” ungkapnya.

Menurut Danu Winargo menembak butuh pikiran dan perasaan tenang, supaya bisa mengendalikan senjata agar bidikkan tepat sasaran.

“Menembak bukan sekedar mengandalkan fisik senjata, namun memerlukan mental prima, pikiran fokus dan perasaan tenang, berpadu jadi satu agar senjata bisa dikendalikan, sehingga bidikkan tepat sasaran,” tegasnya.

Dirinya ( Danu Winargo – red) juga menyampaikan peserta yang mengikuti lomba menembak serta tempat kegiatan tersebut.

“Lomba menembak kita laksanakan di Lapangan Tembak Kipan B Sungailiat, peserta terdiri dari Gabungan Komando Kompi , Peleton Bantuan Peleton 1, Peleton 2, Peleton 3. dengan materi menembak pada jarak 100 Meter, sikap tiarap, sikap duduk, serta sikap berdiri,” terangnya.

Komandan Kompi Senapan B 141/AYJP itu berharap, melalui lomba menembak prajurit bisa berprestasi dalam kemampuannya.

“Melalui lomba menembak ini, saya berharap prajurit dapat menggelorakan, merangsang kemampuan menembak bagi prajurit Yonif 141/AYJP umumnya, terkhusus prajurit Kompi Senapan B agar mencapai prestasi membanggakan,” tutupnya

Berikut rincian hasil lomaba menembak tersebut:
Juara 1 gabungan Komando Kompi dan Peleton bantuan, Juara 2 Peleton ll, Juara 3 Peleton I, dan Peringkat terakhir Peleton III. ( Ardam )

Leave A Reply

Your email address will not be published.