Pedagang Mulai Menjerit, Harga Telur Ayam di Kabupaten Bekasi Tembus Rp 33 Ribu Per Kg

“Jelas sangat berpengaruh ya cuaca, transportasi, contohnya kayak kejadian kemarin di Cianjur ya ada musibah alam, produksi turun drastis, beberapa daerah penyangga pasokan telur seperti Cianjur sangat mempengaruhi,” ungkapnya.

Melonjaknya harga telur ayam diakui Jupri berpengaruh pada penjualan. Jika biasanya dia bisa menjual hingga 15 ton telur ayam dalam sehari, namun kini hanya tujuh sampai delapan ton per hari yang terjual.

“Kalau normal untuk cabang Bekasi kita dalam sehari bisa menjual 15 ton perharinya,” ucapnya. (Sygy)

Leave A Reply

Your email address will not be published.