Ir. H. Syarafuddin Jarot : Maju Untuk Menjadi Bupati Sumbawa

 SUMBAWA,Harnasnews.com  – Sejak menamatkan studinya di Fakultas Pertanian Universitas Mataram (Unram) Ir. H. Syarafuddin Jarot langsung hijrah ke Nusa Tenggara Timur (NTT). Di NTT H. Jarot sapaan akrabnya memegang peranan penting di perusahaan tambang internasional. Disana H. Jarot berkerja selama 7 tahun.

Setelah sekian lama ditugaskan di NTT kemudian H. Jarod di percaya untuk kembali ke Provinsi NTB tepatnya di Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) yang dulunya menjadi bagian Kabupaten Sumbawa. H. Jarot di percaya menjadi petinggi di Nyumont Nusa Tenggara (PT. NNT) yang sekarang berubah nama menjadi PT. Aman Mineral Nusa Tenggara (AMNT).

H. Jarot berkerja di perusahaan tambang internasinal tersebut di NTB sudah 20 tahun. Dan dirinya dipercaya sebagai manager perusahaan yang membidangi pemberdayaan masyarakat. Dan juga H. Jarot merupakan satu – satunya orang NTB yang memegang peran penting dalam perusahaan milik Amerika dan Canada tersebut.

Berbekal dari pengalaman sebagai seorang pemimpin di perusahaan asing luar negeri kini H. Jarot di minta oleh Tokoh dan Elit – elit politik di NTB dan Sumbawa untuk mendorongnya menjadi Bupati Sumbawa periode 2021-2026.

Hingga saat ini H. Jarot terus melakukan sosialisasi di berbagai tempat dan titik di Kabupaten Sumbawa. Sejak di dorong maju oleh elit – elit dan tokoh NTB dan Sumbawa H. Jarod sudah melakukan pertemuan dengan masyarakat Sumbawa di 100 titik.

Di 100 titik tersebut yakni Kecamatan Tarano, Empang, Plampang, Sumbawa, Labuhan Badas, Alas, Alas Barat, Lunyuk, Lantung Moyo Hilir, Moyo Utara,Utan dan Sumbawa. Sementara kendaraan politiknya untuk maju menjadi Bupati Sumbawa adalah Partai Gerindra dan PKS. Untuk PKS sendiri masih menunggu restu dari Gubernur NTB.(Hermansyah)

Leave A Reply

Your email address will not be published.