2.084 Vaksin Covid-19 untuk Bantaeng Disebarkan 13 Titik Faskes

BANTAENG,Harnasnews.com – Kabupaten Bantaeng bakal mendapatkan jatah 2.084vaksin Covid-19 dalam waktu dekat ini. Vaksi tersebut akan diberikan kepada tenaga kesehatan yang tersebar di 13 titik di Kabupaten Bantaeng.

Sarana atau fasilitas kesehatan yang bakal mendapat vaksin itu di antaranya adalah Dinas Kesehatan, RSUD Anwar Makkatutu, RSUD Banyorang dan seluruh Puskesmas serta fasilitas kesehatan lainnya. Dari jumlah itu, tenaga kesehatan yang ada di Puskesmas yang terbanyak mendapatkan vaksin. Total sebanyak 923 tenaga kesehatan di puskesmas akan mendapatkan vaksin ini.

Selain itu, RSUD Anwar Makkatutu dengan jumlah 850 tenaga kesehatan dan 115 tenaga kesehatan untuk Brigade Siaga Bencana (BSB). Distribusi vaksin ini masih akan menunggu petunjuk teknis dari pemerintah provinsi Sulsel.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bantaeng, dr Andi Ihsan membenarkan jumlah vaksinCovid-19 yang ada di Bantaeng. Distribusi vaksin ini akan diprioritaskan untuk tenaga kesehatan di Bantaeng.

Leave A Reply

Your email address will not be published.