Lulung Pastikan Bakal Hadir Di Kebon Sirih Jika Diundang

Baco Jadwalkan Pilwagub 27 Maret

JAKARTA, Harnasnews.com  – Anggota DPR RI yang juga Ketua Umum Bamus Betawi, Lulung Lunggana memastikan bakal menghadiri rapat paripurna pemilihan wagub jika dilaksanakan 27 Maret 2020.

Hal itu dengan catatan, DPRD DKI atau panitia pemilihan Pilwagub memberikan undangan resmi untuk menghadiri acara pemilihan orang nomor dua di ibukota itu.

“Yah saya akan hadir kalau memang diundang. Tapi sampai sekarang ini, undangannya saya belum dapat,” ujar Anggota DPR RI Fraksi PAN yang terpilih dari dapil III DKI itu kepada Harnasnews.com, Rabu (25/3).

Menurutnya, posisi wagub yang ditinggalkan Sandiaga Uno sejak dua tahun lalu dianggap penting untuk segera diisi. Karena, kata Lulung akan banyak membantu untuk tugas gubernur DKI, Anis Baswedan dalam menjalankan roda pemerintahan di Jakarta.”Persoalan Jakarta ini kan banyak, jadi perlu ada bantuan dari wagub untuk menyelesaikannya,” katanya.

Meski begitu, ditengah situasi Jakarta yang bersifat abu-abu (tidak lockdown tapi masyarakat dihimbau kerja dari rumah). DPRD DKI, Lulung mengingatkan khususnya Panlih harus berhati-hati dalam menetapkan jadwal paripurna wagub.

“Jangan sampai keputusan menggelar paripurna 27 Maret, tapi bertentangan dengan himbauan pemerintah untuk tidak keluar rumah dan menjauhkan kerumunan,” katanya.(sof)

Leave A Reply

Your email address will not be published.