Hasil Survei Etos Indonesia, Prabowo Subianto Tempati Posisi Puncak Capres 2024

 

JAKARTA, Harnasnews – Lembaga Survei Etos Indonusa Institut merilis hasil survei terhadap calon presiden 2024 mendatang. Di mana nama Prabowo Subianto masih unggul dibandingkan dengan dua tokoh lainnya yakni Ganjar Pranowo, Anies Baswedan,

Direktur eksekutif Etos Indonesia Institute, Iskandarsyah mengungkapkan, berdasarkan hasil survei, Prabowo Subianto menempati posisi puncak dengan presentasi 17%, disusul Ganjar Pranowo dengan 15% dan ketiga Anies Baswedan dengan presentase 14%.

Survei Etos Indonesia Institute terhadap Capres 2024 ini merupakan pertama kalinya di penghujung tahun 2022 ini. Menurutnya, survei dilaksanakan pada periode 15 November – 1 Desember 2022 dengan melibatkan 2500 responden dengan margin eror 1,27% pada tingkat kepercayaan 95%.

“Survei ini akan kita buat kemungkinan di pertiga bulanan nantinya, supaya kita sama-sama bisa lihat trendnya setiap kandidat nantinya, seiring waktu berjalan akan terlihat nanti pergerakannya,” ujar Iskandar dalam keterangan persnya yang diterima Harnasnews, Jumat (23/12/2022)

Leave A Reply

Your email address will not be published.