Jelang Lebaran, Komisi A Panggil 5 Walikota

Tanyakan Progres Penagihan Fasos Fasum Dari Pengembang

Taufik mengatakan, masalah fasos fasum ini sudah sangat mengkhawatirkan. Karena semakin banyak pengusaha atau pengembang yang tidak mematuhi kewajiban mereka. Padahal, fasos fasum ini telah menjadi catatan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dalam laporan keuangan Pemprov DKI. “Jadi harus segera dituntaskan,” tegas Taufik.

Sekretaris Komisi A Syarif membenarkan pihaknya akan memanggil walikota dari seluruh wilayah Jakarta. Karena menurutnya, sebagai penguasa wilayah, walikota memiliki tanggung jawab besar untuk menagih fasos fasum dari pengembang tersebut. “Surat pemanggilan walikota sudah kami kirim, dan rapatnya bakal digelar Rabu,” jelasnya. (SOF)

Leave A Reply

Your email address will not be published.