
Julie Laiskodat Ungkap Alasan NasDem Dukung AMERTA
Tambahnya lagi visi misi Paslon Amerta yaitu Denpasar Berseri, Smart City, Berbudaya dan Berdaya Saing dengan program pro rakyat, diantaranya bantuan kelahiran Rp 1 juta, santunan kematian Rp 10 juta, bantuan prajuru adat Rp 30 juta, STT Rp 25 juta, dadia Rp 5 juta, PKK Rp 5 juta, subsidi pendidikan dan kesehatan gratis bagi pekerja non formal akan mudah direalisasikan, karena Paslon Amerta berlatarbelakang pengusaha.
“Saya rasa beliau memiliki kalkuasi dan program yang sangat baik,” terangnya.
Dalam arahannya kepada para kader NasDem, Julie Laiskodat mengingatkan, agar Denpasar menjadi sentra dan bukan sekadar kota transit.
Maka Denpasar butuh ‘koki’ yang harus beda dari sebelumnya. Sehingga Denpasar menjadi lebih kreatif.
“Jangan hanya terjerat ‘kopi paste’, jangan terlalu nyaman dengan keadaan sekarang. Tetapi Denpasar harus naik, dan menjadi mangnet sehingga Denpasar kembali bersinar. Untuk itu, Kader NasDem harus komit dengan Paslon Amerta dan memenangkannya pada 9 Desember mendatang,” tutup Julie tegas.(VIDI)