Keluarga Besar PP Nurussalam dan Pemdes Palengaan  Laok Sambut Sang Juara 1 FASI CCQ Tingkat Nasional 

Nasional

PAMEKASAN,Harnasnews – Keluarga Besar Pondok Pesantren Nurussalam dan Pemerintah Desa Palengaan Laok, Menyambut Sang Juara 1 FASI Tingkat Nasional kata Gori Lomba Cerdas Cermat Qur’an, yang di antarkan oleh rombongan Pemkab Pamekasan, tepatnya di Halaman Madrasah Pondok Pesantren Nurussalam, Desa Palengaan Laok, kecamatan palengaan, kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur Selasa Siang (29/3/2022).

Dalam penyambutan tersebut di kemas dengan lantunan salawatunnabi oleh peserta Ikatan Seni Hadrah Ripublik Indonesia (ISHARI) Cabang Pamekasan Yang di lantunkan Oleh Ustad Mohdiyanto di Saksikan Oleh para tamu dari Pemkab Pamekasan, dan keluarga besar pondok pesantren Nurussalam, para Alumni dan Simpatisan nurussalam, walimurid, para Asatid dan asatidah, para guru pembimbing dan pembina LPTKA Nurussalam yang telah mensukseskan FASI Tingkat Nasional dan Ketua (BKPRMI) serta jajarannya dan tamu undangan lainnya.

“Ungkapan Rasa syukur dan Terimakasih atas nikmat dan karunia-Nya Allah SWT yang di samapikan oleh Keluarga Besar Pondok Pesantren Nurussalam Raden K.H Abd Adim Yz Beliau Selaku Pengasuh Lembaga Tahfidz Qur’an Berbasis Bahasa Asing (LTQ BBA) Pondok Pesantren Nurussalam Menyampaikan dalam sambutannya bahwa Hari ini kita mendapatkan rohmah dan kebahagiaan karena sebagian Santri Nurussalam Sukses mendapatkan juara 1 FASI 11 di Palembang,” kata beliau dalam sambutannya .

Ini tentunya suatu hal yang menggembirakan bagi kita karena setelah sekian lama tidak mendapatkan Juara 1 FASI Tingkat Nasional dimana terakhir medali emas 10 tahun yang lalu kita ingat dulu pernah mendapatkan juara 1 FASI Tingkat Nasional Lomba Azan, dan Alhamdulillah hari ini telah mendapatkan kembali Juara 1 Tingakat Nasional katagori lomba Cerdas Cermat Qur’an tentunya ini suatu ke banggaan dan patut di apresiasi dan di banggakan.

“Kami ucapkan terimakasih kepada semua pihak terkait, dalam hal ini (BKPRMI) dan rombongan dari Pemkab yang telah mengantarkan ke Pondok Pesantren Nurussalam, dan pemerintah desa Palengaan Laok, yang telah memberikan Fasilitas nya, dan guru guru pembimbing – Bing dan pembina terutama kepala LPTKA Nurussalam, karena berkat perjuangannya Nurussalam Tampil Sebagai Juara 1 Tingakat Nasional moda modahan mendapat Rido dari Allah SWT,” ungkapnya.

Dirinya berharap kedepan mari kita terus tingkatkan prestasi ini kepda semua pihak terus terjun, cari ke bawah untuk bakat – bakat, dan minat, dan mencari bibit bibit unggul, kita jadikan Pamekasan itu unggul dalam segi pendidikan, dan bakat bakat lainnya dan tidak harus dari pondok pesantren ini, tapi insyaallah kami mengupayakan untuk bisa menampakan. Tandas nya. (Sib)

Leave A Reply

Your email address will not be published.