JAKARTA, Harnasnews – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) terus memperkuat kampanye mengenai Sekolah Sehat untuk mewujudkan sumber daya manusia (SDM) Indonesia yang unggul dan berkualitas.

“Aksi sehat dalam kampanye Sekolah Sehat meliputi sehat bergizi, sehat fisik dan sehat imunisasi,” kata Analis Kebijakan Ahli Madya Direktorat Sekolah Dasar Kemendikbudristek Kurniawan usai Dialog Kebijakan Strategis tentang Gizi Anak Usia Sekolah yang diakses secara daring di Jakarta, Selasa.

Ia menjelaskan kampanye mengenai sehat bergizi untuk meningkatkan pemahaman mengenai gizi seimbang dan membiasakan anak usia sekolah untuk makan dan minum dengan gizi seimbang.

Kampanye mengenai sehat fisik, kata dia, dengan mengoptimalkan intrakulikuler dan ekstrakulikuler olahraga hingga pembiasaan aktivitas fisik lainnya.

Kampanye mengenai sehat imunisasi dengan pemetaan status imunisasi, pemberian rekomendasi, dan pelaksanaan imunisasi dasar lengkap bagi anak usia sekolah.

Kemendikbudristek terus mengingatkan pentingnya Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas), baik di lingkungan sekolah, rumah, maupun lingkungan masyarakat.