Kolonel Zulkifli Imbau Resimen Mahasiswa Untuk Lebih Peka

Sebab, orang nomor satu di Makorem Bhaskara Jaya itu menilai, Resimen Mahasiswa merupakan salah satu komponen cadangan pertahanan negara.
“Diharapkan, kalian (menwa) jangan takut untuk segera melapor ke aparat keamanan, baik TNI ataupun Polri jika mendapati suatu perubahan situasi dan kondisi di lingkungan kalian masing-masing,” tegasnya.

Sementara itu, Prof, Dr. Warsono menambahkan, himbauan yang diberikan oleh Danrem 084/BJ itu, merupakan salah satu kewajiban utama yang harus dilakukan oleh mahasiswanya dalam berpartisipasi menjaga keamanan dan kondusifitas wilayah.

Ia berharap, melalui himbauan yang diberikan oleh Kolonel Zulkifli tersebut, Resimen Mahasiwa yang tergabung di dalam satuan menwa Mahasurya Jawa Timur itu, dapat menjadi contoh seluruh masyarakat, terlebih para remaja di lingkungan masing-masing menwa.

“Dimanapun mereka berada, harus bisa menjadi contoh keteladanan pemuda-pemudi lainnya,” pinta Rektor Unesa ini di hadapan ratusan anggota menwa yang hadir di aula tersebut. (HNN/Try)

Leave A Reply

Your email address will not be published.