Kota Bekasi Akan Wujudkan Sekolah Sehat

    

BEKASI,Harnasnews.Com  –Sebagai Kota Layak Anak, Kota Bekasi segera mewujudkan Sekolah Sehat. Hal ini tidak lain untuk menumbuhkan rasa kepedulian dan menumbuhkan rasa kepedulian siswa akan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).

Dari penuturan Pejabat (Pj) Wali Kota Bekasi, R. Ruddy Gandakusumah, Pemkot Bekasi bersama Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Bina Masyarakat Perduli akan meluncurkan program Sekolah Sehat.

“Nantinya instansi terkait akan diberikan pelatihan dan wawasan kepada unsur tenaga pendidik untuk turut mengimplementasikan PHBS,” ungkapnya.

Ruddy berharap melalui Program Sekolah Sehat ini, anak-anak sebagai generasi penerus bangsa terutama Kota Bekasi, dapat tumbuh dan berkembang dengan baik karena adanya dukungan lingkungan sekolah yang sehat.

“Sekolah diharapkan bisa menerapkan PHBS, sehingga mampu menghasilkan generasi penerus bangsa yang sehat dan berprestasi,” bebernya.

Leave A Reply

Your email address will not be published.