Letkol Laut (P) Muhammad Dimmi Oumry, S.E., Jabat Komandan KN. Tanjung Datu 1101

Sedangkan pedidikan sipil yang pernah diikuti yakni tamat SD tahun 1988, SMP tahun 1991, SMA tahun 1994, kemudian dilanjut ke jenjang perguruan tinggi S1. Ekonomi, Unkris Jakarta tahun 2011.

Komandan kapal patroli milik Bakamla yang baru ini juga memiliki riwayat penugasan yang cukup lumayan antara lain Dik Pasis Denma Kodiklatal tahun 1999, Kolinlamil Satlinlamil Jakarta KRI Karimata-960, KRI Teluk Hading-538, KRI Teluk Sibolga, Denmako Kolinlamil DPB Diklapa I, KRI Teluk Sibolga-536, KRI Teluk Kau-504.

Sukses meniti karies di jajaran Satuan Kapal Amfibi (Satfib) Koarmabar melanjutkan penugasan di jajaran Satuan Kapal Patroli (Satrol) menjabat Komandan KRI-859 kemudian menempati jabatan di Gugus Tempur Laut Wilayah Barat (Guspurlabar) selanjutnya masuk Denmako Koarmabar setelah mengikuti Dikseskoal Angkatan LI.

Setelah lulus Dikseskoal Angkatan LI Letkol Dimmi masuk ke jajaran Satfib Koarmabar di bagian Staf Operasi, kemudian menjabat Komandan KRI Teluk Celukan Bawang-532, pindah ke jajaran Satuan Kapal Eskorta bagian Staf Operasi kemudian menjabat sebagai Paban Ops Guspurlabar dan terahir di Puslar Kaprang Kolat Koarmabar.

Usai upacara pengukuhan Komandan KN. Tanjung Datu 1101, Letkol Laut Muhammad Dimmi Oumry mendapat ucapan selamat secara khusus dari Kepala Bagian Umum (Kabagum) Zona Kamla Barat Bakamla RI Kolonel Marinir Sandi Latief di VIP Room Bandara Hang Nadim Batam.( Red/Dar)

Leave A Reply

Your email address will not be published.