Meluluskan Sebanyak 266 Siswa, SMK PGRI 4 Denpasar Cetak Lulusan Siap Kerja

DENPASAR, Harnasnews – SMK PGRI 4 Denpasar sudah melaksanakan pelepasan siswa kelas XII yang acaranya dilaksanakan di Gedung Pertemuan Bhumiku di Jl. Gg. Soputan, Padangsambian Kelod, Selasa (16/5).

Adapun jumlah siswa yang dilepas sebanyak 266 siswa dari tiga jurusan yakni jurusan akomodasi perhotelan, jasa boga dan multimedia.

Kepala SMK PGRI 4 Denpasar Drs. I Ketut Suarya, M.Pd mengatakan para siswa yang dilepas saat ini semuanya bisa terserap dalam dunia kerja, dan para lulusan setelah taman juga ada yang membuka lapangan pekerjaan sendiri dengan membuka usaha kecil-kecilan.

Karena para siswa yang akan dilepas sebelumnya sudah didik untuk bisa langsung terjun kemasyarakat sesuai dengan bidang keilmuan yang telah di dapat selama bersekolah di SMK PGRI 4 Denpasar.

Artinya, siswa kelas XII selain diberikan teori pendidikan di sekolah mereka juga langsung terjun kemasyarakat lewat program Praktek Kerja Lapangan (PKL). Dipastikan para lukusan tidak ada yang menganggur.

“Karena para lulusan yang taman ini langsung bekerja ditempatnya melaksanakan PKL, atau mencari ruang kerja baru sesuai keinginan dan kemapuan ilmu yang sudah dimiliki,” ucapnya.

Ketut Suarya juga menyampaikan ketika para siswa melaksanakan proses pendidikan disekolah sering kali kurang begitu baik dalam menangkap pelajaran.

“Itu dikarenakan siswa kelas XII paginya belajar dan sorenya mereka melaksanakan PKL. Jadi poinyandi SMK PGRI 4 Denpasar lebih mengutamakan praktek lebih banyak dibandingkan teori yakni 70% berbanding 30%,” imbuhnya.

Sembari menambahkan untuk pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2023/2024 sekolah akan menargetkan sebanyak 320 siswa baru untuk 10 kelas.

“SMK PGRI 4 Denpasar sesuai motonya adalah menjadikan para lulusan bisa bisa kreatif, cerdas dan terampil. Karena sekolah ini mencetak lulusan yang langsung siap kerja atau bisa membuka lapangan pekerjaan sendiri.(Bud)

Leave A Reply

Your email address will not be published.