Pangdam: Netralitas Jadi Harga Mati Bagi Prajurit Siliwangi

BANDUNG, Harnasnews – Panglima Daerah Militer (Pangdam) III/Siliwangi Mayjen TNI Erwin Djatniko menegaskan bahwa netralitas TNI sudah jelas dan menjadi harga mati bagi seluruh prajurit Siliwangi.

“Tugas TNI adalah bagaimana caranya menjaga pelaksanaan pemilu bisa berjalan dengan aman, damai dan penuh dengan kesejukan serta kebahagiaan,” kata Erwin dalam keterangannya di Bandung, Kamis.

Erwin juga menegaskan bahwa Tentara Nasional Indonesia (TNI) selalu berdiri pada semua pihak sesuai dengan tugasnya untuk menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Karenanya saya berharap sosialisasi tentang netralitas TNI AD pada pemilu 2024 lalu, bisa benar-benar diikuti oleh para prajurit sehingga benar-benar memahami maksud netralitas dan caranya bersikap netral pada Pemilu tahun 2024,” ucapnya, dilansir dari antara.

Dalam kegiatan sosialisasi di Graha Tirta Siliwangi, Bandung, pada Selasa (10/10) lalu, Direktur Pusat Informasi Teritorial (Dirpit) Pusat Teritorial Angkatan Darat (Pusterad) Brigjen TNI Agus Prasetyo menerangkan pada seluruh pejabat Kodam III/Slw, para Danrem, Dan/Kabalakdam, Danbrigif, para Dandim dan Danyon serta perwakilan dari satuan jajaran Kodam III/Slw sejumlah 500 orang, bahwa TNI AD adalah pilar utama pertahanan negara yang memiliki peran sangat penting dalam menjaga ketertiban, keamanan dan netralitas selama proses Pemilu.

“Saya mengingatkan kepada prajurit TNI AD agar memahami pentingnya netralitas TNI pada pemilu tahun 2024, sebagai prinsip utama yang harus dipegang teguh seorang prajurit,” ucap Danpusterad Letjen TNI Teguh Mugi Angkasa yang sambutannya dibacakan oleh Agus.

Leave A Reply

Your email address will not be published.