Pemprov DKI Diminta Peduli Terhadap Korban Kebakaran di Jakarta Utara

 

JAKARTA, Harnasnews – Warga di RW 02, Kelurahan Sukapura, Jakarta Utara mengeluh pada caleg incumbent dapil II Jakarta Utara, Neneng Hasanah. Hal itu lantaran pengajuan pembuatan hidran mandiri dan taman bermain anak (RPTRA) yang diajukan lewat musrembang 2023 tidak kunjung terealisasi.

Padahal, lingkungan RW 02 Kelurahan Sukapura merupakan wilayah yang dikenal merupakan pemukiman padat penduduk.

“Pemprov harus memperhatikan permintaan warga. Apalagi RW 02, Sukapura merupakan kawasan yang padat penduduk. Tentunya sangat memerlukan adanya pembangunan hidran mandiri di lingkungan guna mencegah bencana kebakaran,” ujar politisi yang akrab disapa Bunda itu.

Dia menambahkan, pembangunan hidran mandiri sangat dibutuhkan masyarakat di wilayah RW 02. Mengingat, sambung dia wilayah RW 02 tersebut sulit untuk dilintasi mobil dinas pemadam kebakaran saat terjadi musibah kebakaran karena memiliki gang-gang sempit.

“Dengan adanya hidran mandiri. Wilayah tersebut tinggal menyediakan kran-kran air yang berjarak 100 meter. Tinggal nantinya masyarakat yang akan merawat dan menjaga keran-kerang tersebut,” katanya.

Disamping itu, kata anggota DPRD DKI tiga periode itu. Penyediaan RPTRA untuk bermain anak.

“Di wilayah RW 02, lahan untuk pembangunan RPTRA ada. Hanya saja, tinggal pemerintah provinsi mau atau tidak untuk mewujudkannya. Sebab, taman bermain untuk anak itu sangat dibutuhkan pula bagi masyarakat sekaligus untuk menjadi resapan air guna mencegah banjir,”tutupnya.(Ian)

Leave A Reply

Your email address will not be published.