
Peringati HUT Partai Golkar ke 57 DPD partai Golkar kabupaten Bekasi Lakukan Beberapa Kegiatan
Sekertaris DPD partai Golkar Kabupaten Bekasi Dr.Tuti Yasin saat di mintai tanggapannya dalam Peringatan HUT Partai Golkar ke 57 DPD partai Golkar kabupaten Bekasi menjelaskan bahwa DPD partai Golkar kabupaten bekasi melakukan beberapa rangkaian kegiatan HUT diataranya, DPD Kabupaten Bekasi Berbagi, lomba sholawat tingkat provinsi, lomba senam tingkat provinsi, Pemasangan 1.000 bendera di wilayah kabupaten Bekasi, Zoom meeting dengan DPP partai Golkar dan DPD Provinsi Jawa barat.
“Puncak kegiatan inshaallah akan dilaksanakan pada tanggal 24 Oktober 2021 bertempat ditambun selatan” ujar Sekretaris DPD partai Golkar kabupaten Bekasi Dr. Tuti Yasin sapaan akrab sekretaris DPD Bekasi tersebut.
“Kegiatan HUT ini juga menjadi triger untuk menggerakkan semua element partai agar dapat bahu membahu bergerak untuk dapat memenangkan partai Golkar di kabupaten Bekasi baik pileg, pilpres maupun pilkada kedepan, yang pastinya target kami di menangkan partai Golkar” pungkas Tuti yasin.
(Sygy)