Politik Boleh Masuk Kampus, Ini Kata Rektor Universitas Bani Saleh

KOTA BEKASI, Harnasnews.com – Suasana politik di Kota Bekasi mulai terasa jelang pemilu 2024. Generasi Z atau Generasi Milenial menjadi sasaran untuk menjaring suara.

Menanggapi fenomena ini, Rektor Universitas Bani Saleh Dr.Ns.Desrinah Harahap memberikan tanggapannya. Menurutnya, generasi muda ini harus melek politik dengan Active Learning.

“Masih terkait dengan politik itu, sudah sangat bisa diakses, sudah banyak diterima sampai dengan lingkungan kampus, active Learning sekali lagi dan pembelajaran dewasa di kampus itu menjadi modal, bagaimana mahasiswa itu dapat mulai memahami apa itu politik,” kata Dr.Ns.Desrinah Harahap kepada media saat ditemui media pada Kamis (07/12/23).

Lebih lanjut ia juga menjelaskan bahwa dengan cara Active Learning para mahasiswa sebagai generasi penerus dapat masuk ke dalamnya serta memahami dengan jelas.

“Berdiskusi dengan baik, diskusi dengan cermat, hindari untuk kecenderungan kepada sesuatu maupun tidak dapat merasionalisasi,” imbuhnya.

Menurutnya, perdebatan tanpa materi yang jelas dan tanpa pemahaman yang jelas akan menjadi perdebatan yang percuma.

“Kecenderungan akan dapat memancing perdebatan kusir yang tidak ada gunanya, bahkan pertikaian antar mahasiswa, tolong dihindari sekali lagi Active Learning dan pembelajaran dewasa sekali lagi menjadi dasar untuk merangkai meramu semua informasi politik,” katanya.

Selain itu, rekam jejak para kandidat juga bisa dijadikan bahan pertimbangan dengan cara ditelusuri kebenarannya dan tidak menelan secara bulan semua informasi yang ada.

“Hindari hoax, hindari sumber-sumber yang cenderung untuk menjatuhkan satu sama lain,” tukasnya.

Sekali lagi ia meminta bahwa pilihan yang ditentukan oleh para mahasiswa adalah pilihan yang nantinya akan menentukan nasib bangsa. (Mam)

Leave A Reply

Your email address will not be published.