Saad Siap Menangkan Jarot – Mokhlis di Pilkada Sumbawa

Poilitik

SUMBAWA,Harnasnews.com – Ketua DPC PKPI Kabupaten Sumbawa Muhammad Saad dalam orasi politiknya didepan perwakilan masyarakat alas dan alat barat mengatakan jika dirinya siap untuk memenangkan pasangan H. Syarafuddin Jarot – Mokhlis ( Jarot – Mokhlis) pada 9 desember mendatang.

“Jika melihat yang hadir malam ini insya allah Jarot – Mikhlis akan menang di Kecamatan Alas dan Alas Barat,”ungkapnya (21/9/2020).

Lanjut saad, pasangan Jarot – Mokhlis yang mengusung “Sumbawa Maju” saat ini adalah pas sekali yang kita harapkan untuk saat ini.

“Jadi takline sumbawa maju itu sudah pas. Dan kita masyarakat menginginkan sumbawa maju. Karena hanya jarot – mokhlis saja yang bisa membawa sumbawa maju. Selain itu tidak ada,”tegas saat.

Tambahnya, maka dari itu kita semua di kecamatan alas dan alas barat harus berkomitmen untuk memenangkan pasangan Jarot – Mokhlis.

“Pak Mokhlis adalah dari kecamatan alas dan alas barat. jadi tidak alasan lagi untuk tidak kita menangkan. Maka dari itu mulai malam ini kita harus bergerak maju dan menang untuk pasangan Jarot – Mokhlis 9 desember mendatang,”timpalnya

Ia berharap agar kepada semua tim pemenang dan relawan jarot – mokhlis yang baru di kukuhkan agar terus menjaga kekompakan.

“Untuk tim pemenang dan relawan jarot mokhlis di dua kecamatan yang dikukuhkan hari ini untuk terus menjaga kekompakan agar pasangan jarot – mokhlis unggul di pilkada Sumbawa 9 desember mendatang,”katanya.

Seperti diketahui pengukuhan tim pemenang dan relawan jarot – mokhlis di laksanakan di Desa Juran Alas Kecamatan Alas Kabupaten Sumbawa. Pengukuhan tersebut dilakukan oleh Ketua Tim Pemenangan Kabupaten Ir. H. Irwan Rahadi dan hadir pada acara pengukuhan tersebut Wakil ketua I DPRD Sumbawa Muhammad Ansori, dan Anggota DPRD Sumbawa fraksi Gerindra Muhammad Tahir. Dan berdasarkan pantauan media tadi malam ditempat pengukuhan tim pemenangan dan relawan jarot – mokhlis sekitar seribu warga masyarakat alas dan alas barat hadir dalam acara tersebut(Herman)

Leave A Reply

Your email address will not be published.