Sekber Wartawan Media Online Gelar Pasar Murah

BOGOR, Harnasnews – Dalam rangka membantu kebutuhan masyarakat di masa Pandemi Covid-19, Sekretariat Bersama (Sekber) Wartawan Media Online menggelar kegiatan pasar murah di halaman Kantor Kelurahan Nanggewer Mekar, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Sabtu, (16/4).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kabupaten Bogor, Perwakilan Dinas Diskominfo Kabupaten Bogor, Koramil Cibinong diwakilkan Babinsa Nanggewer Mekar, dan Kapolsek Cibinong.

Kepala DKP Kabupaten Bogor, Sigit Wibowo, mengucapkan rasa terimakasih kepada Ketua Sekber Wartawan Media Online yang telah bekerja keras guna menghadirkan pasar murah.

“Insya Allah pasar murah ini bisa membantu masyarakat menjelang hari raya keagamaan, yakni hari raya Idul Fitri 1443 H,” kata Kadis DKP Sigit Wibowo.

Menurut Sigit, DKP Kabupaten Bogor terbiasa menggelar kegiatan pasar pangan murah disesuaikan dengan kondisi masyarakat dilapangan agar bisa membackup harga-harga bahan pokok sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

“Hari ini insya Allah kita telah menghadirkan beberapa produk yang nantinya ada di bawah harga-harga normal. mudah-mudahan ini bermanfaat sesuai dengan instruksi bupati bahwa kami jajaran pemerintah daerah siap untuk mensejahterakan Kabupaten Bogor. Salah satu caranya dengan menggelar pangan murah,” terang Sigit.

Di tempat yang sama Lurah Nanggewer mekar, Drs. H. Moch.Amin, M.Pd menjelaskan bahwa pelaksanaan bazar atau pasar murah ini sekaligus melaksanakan vaksinasi yang diprakarsai oleh kapolsek Cibinong, sementara pasar murah diprakarsai oleh wartawan media online.

“Alhamdulilah bisa bergerak. Mudah- mudahan kita doakan bisa berjalan sukses,” ujar H. Moch Amin.

Dirinya menyampaikan, dengan adanya pasar murah ini bisa melayani masyarakat Kabupaten Bogor terutama di Kelurahan Nanggewer Mekar sehingga bisa meningkatkan kesejateraan masyarakat.

“Dengan meningkatnya kesejahteraan maka meningkat pula kesehatan, dengan meningkatnya kesehatan maka akan cerdas masyarakat Kabupaten Bogor hingga Kabupaten Bogor menjadi Kabupaten termaju,” tandas H. Moch Amin.

Leave A Reply

Your email address will not be published.