Sekda Lantik 607 Pejabat Pemprov DKI, DPRD Nilai Heru Butuh Penyegaran dan Perbaikan Kinerja

JAKARTA, Harnasnews – Sebanyak 607 pejabat administrator dan pengawas dilingkungan Pemprov DKI dlantik dan diambil sumpah nya oleh Sekretaris Daerah (sekda) Joko Agus Setiyono, Jumat (10/3/2023).

Menanggapi pelantikan tersebut, anggota fraksi PDI Perjuangan (PDIP) DPRD DKI Haji Rasyidi memberikan apresiasi positif.

“Rotasi dan promosi merupakan hal biasa dalam sebuah organisasi. Terlebih, hal itu diniatkan untuk memperbaiki kinerja seluruh jajaran di Pemprov DKI,” ujarnya saat berbincang dengan wartawan di Gedung DPRD DKI, Rabu (15/3/2023).

Kata wakil ketua komisi C DPRD DKI ini Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono dan Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta, Joko Agus Setyono memerlukan team work yang mumpuni untuk bisa mengeksekusi program dan kebijakan secara baik.

“Diharapkan mereka yang dilantik dapat memberikan dedikasi dan loyalitas tinggi serta menjadi teladan bagi bawahannya,” bebernya.

Menurutnya, Pj Gubernur memerlukan dukungan penuh untuk mengatasi persoalan krusial yakni, banjir, macet dan ketahanan pangan (kemiskinan ekstrem) di Jakarta.

“Melalui rotasi dan promosi ini tentu sangat diharapkan ada akselerasi cepat dan tepat,” pungkasnya.

Sebelumnya Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta, Joko Agus Setyono melantik dan mengambil sumpah 607 pejabat administrator dan pengawas di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (10/3) sore.

Dikatakan Joko Agus, pelantikan dan pengambilan sumpah pejabat administrator dan pengawas di lingkungan Pemprov DKI Jakarta merupakan tindak lanjut dari Peraturan Gubernur Nomor 57 Tahun 2022 tentang Organisasi dan Tata Kerja Perangkat Daerah. (Sof)

Leave A Reply

Your email address will not be published.