Golkar Bagikan Ribuan Paket Daging Kurban

JAKARTA, Harnasnews.com– Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I Partai Golkar DKI Jakarta membagikan 16.000 paket daging kurban Idul Adha 1441.

Penyerahan daging kurban secara simbolis dilakukan Ketua DPD I Partai Golkar DKI Achmad Zaki Iskandar kepada para perwakilan di halaman kantor DPD I Jalan Pegangsaan Dua, Cikini, Jakarta Pusat, Jumat (31/7/2020).

Habib Zaki-sapaan akrab Achmad Zaki Iskandar yang juga Bupati Tangerang ini menjelaskan, pemotongan 80 ekor sapi dan 30 ekor kambing dilaksanakan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan, sehingga tidak terlaku banyak warga di area kantor DPD I.

“Alhamdulillah wasyukurillah puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, dalam suasana pademi Covid-19, DPD Partai Golkar melaksanakan kurban sebagai kewajiban umat muslim. Kita melaksanakan penyembelihan hewan kurban, tentu dengan memperhatikan protokol kesehatan Covid-19,” kata Zaki.

DPD Partai Golkar menyembelih 80 ekor sapi dan 30 ekor kambing. Dua ekor sapi sumbangan Gubernur DKI Anies Baswedan dan Wakil Gubernur Ariza Patria.

Dagingnya didistribusikan kepada warga sekitar DPD I Cikini, DPD II lima wilayah dan Kabupaten Kepulauan Seribu serta, pimpinan kelurangan (PL), pimpinan kecamatan (PK), pengurus DPD II, Ormas yang mendirikan dan yang didirikan Partai Golkar, tokoh agama, alim ulama dan tokoh masyarakat.

Leave A Reply

Your email address will not be published.