Aktivis HAM Sebut Ada Upaya Framing Jahat Terhadap Anies

JAKARTA, Harnasmews – Pegiat Hak Asasi Manusia (HAM) Netalius Pigai menilai ada upaya penjegalan terhadap Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk maju pada pemilihan presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

Pigai juga menilai ada kelompok yang berupaya memframing kinerja Anies terkait adanya kenaikan persentase angka kemiskinan di DKI Jakarta.

Hal tersebut dikatakan Pigai menanggapi berita sebuah media nasinal edisi Senin 20 Juni 2020, dipaparkan data BPS DKI Jakarta yang memperlihatkan persentase penduduk miskin pada September 2020 sebesar 4,69 persen.

Angka tersebut tertulis naik dari 3,42 persen pada September 2019. Lebih lanjut, angka persentase kemiskinan tersebut mendekati angka kemiskinan pada 2007 (15 tahun lalu) yaitu sebesar 4,61 persen.

Padahal kata Pigai, data Badan Pusat Statistik Tahun 2022 yang memperlihatkan adanya penurunan persentase angka kemiskinan di DKI Jakarta.

Leave A Reply

Your email address will not be published.