Anies: Pasien Isolasi Mandiri Harus Dibantu Kebutuhan Pokok

“Izinkan kami menyampaikan terima kasih, apresiasi, dan penghargaan yang setinggi-tingginya,” ujar dia, dikutip dari antara.

“Dan kami Insya Allah akan ikut mendukung, memastikan bahwa melalui posko dan para relawan yang begitu banyak, saudara-saudara kita yang di Jakarta sedang menjalani isolasi, nantinya bisa kembali sehat, nantinya bisa kembali beraktivitas bersama masyarakat,” kata Anies menambahkan.

Sebelumnya PWNU DKI menggulirkan bulan peduli isoman sejak 16 Juli hingga 5 Agustus mendatang.

Program tersebut secara khusus membantu para warga terpapar COVID-19 dengan distribusi makanan matang, vitamin, dan bahan makanan lainnya.(qq)

Leave A Reply

Your email address will not be published.