Bupati Pamekasan Hadiri Reuni Akbar Ponpes Taman Sari

Pamekasan,Harnasnews.com – Dalam rangka Halal Bi Halal dan Sarwah Kubro Sekaligus Reuni Akbar Ke 10 Ikatan Santri Alumni Pondok Pesantren Taman Sari (IKASTRI ) tepatnya, desa palengaan laok, kecamatan palengaan, kabupaten pamekasan, madura. Minggu (23/6/2019) pagi

Acara tersebut di kemas dengan pelantikan pengurus pondok pesantren Al-islami – A-salafy Taman Sari preode (2019-2022) Yang dilantik oleh pengasuh pondok pesantren taman sari K.H Wazik Hamzah, dan caramah Agama yang akan di isi oleh Prof Dr K.H. Iamam Mawardi M.A, dari pondok Pesantren Alif Lammim Surabaya,

Bupati Pamekasan H. Baddrut Tamam Hadir bersama Humas protokol Pamekasan Supriyanto, Wakil Ketua Dewan H.Imam Khozairi, dan anggota dewan lainnya, camat palengaan H.Sukrisno para alim ulama‘ serta tokoh masyarkat dan tamu undangan lain nya.

Bupati Pamekasan H.Baddrut Tamam Menyampaikan dalam sambutannya bahwa didikan di dunia pesantren sudah di lirik oleh masyarakat indonesia, karena pesantren sudah banyak yang melahirkan generasi-generasi bangsa yang bisa menjadi sulusi bagi bangsa dan negara,” ungkapnya.

Maka dari itu Pendidikan pesantren yang merupakan peninggalan para se seppuh para alim, kita jaga dan kita pelihara dengan sebaik mungkin, baik di bidang ke amanan, kedamaian, kesejahteraan, pembangunan, dan masayarakat yang sempat renggang dalam perbedaan politik kemarin, mari kita merajut untuk bersatu, untuk kemudian menciptakan suasana damai dalam hubungan bersaudara, family tetangga dan para sahabat.

”Dirinya berharap pondok pesantren taman sari semakin maju dan berkualitas, dan hasil didikannya akan melahirkan didikan yang hebat, Yang akan melahirkan kader-kader pemimpin yang bisa menjadi agen prubahan islam di masa depan, dan melahirkan generasi muslim yang kaya raya, dan menjadi kader-kader bangsa yang hebat, menjadi pemimpin dari masing masing level,” tandas bupati pamekasan H. baddrut Tamam. ( hasib)

Leave A Reply

Your email address will not be published.