Duh Ternyata Angka Kemiskinan Di Jatim Masih Tinggi, LaNyalla Minta Kelompok Rentan Dapat Pelatihan

“Pemerintah perlu mendorong keluarga-keluarga yang tergolong miskin untuk terus bekerja lebih giat sehingga kelompok ini memiliki upaya memperbaiki perekonomian mereka,” jelasnya.

Senator asal Jawa Timur itu menjelaskan, ada beberapa langkah untuk mendongkrak peningkatan kesejahteraan keluarga-keluarga tergolong miskin.

“Misalnya dengan memberikan pelatihan keterampilan menjahit, pelatihan membuat aksesoris, atau membuat kerajinan tangan lainnya,” tuturnya.

Tidak itu saja, LaNyalla juga mendorong keluarga miskin bisa membuka usaha dengan bekal keterampilan yang diberikan tadi.

“Jadi bukan hanya memberikan pelatihan, tapi harus ada tindak lanjut. Dan ini harus menjadi komitmen pemerintah dan keluarga miskin,” kata pria yang pernah menjabat sebagai Ketua Umum PSSI itu. (Red)

Leave A Reply

Your email address will not be published.