H.Irwan, Maju Di Pilkada Usung Visi – Misi Sumbawa Sehat dan Beradab

SUMBAWA.Harnasnews.com – H.Irwan Rahadi, ST Ketua DPC Gerindra Kabupaten Sumbawa siap maju kompetisi dipilkada mendatang mengusung Visi-misi Sumbawa sehat dan beradab

Dalam konteks Pemerintahan, Sehat dan Beradab merupakan landasan moral bagi penyelenggaraan pemerintahan. Hal ini menyangkut fungsi yang haqiqi yaitu, Pelayanan, Pemberdayaan dan Pembangunan.

Pelayanan akan membuahkan keadilan dalam masyarakat, pemberdayaan akan mendorong kemandirian masyarakat, dan pembangunan akan menciptakan kemakmuran dalam masyarakat.

Kata kunci dari Visi tersebut adalah Sumbawa SEHAT dan Beradab, dimana SEHAT tersebut meliputi Sejahtera, Harmonis dan Tentram bagi Tau dan Tana’ Samawa dengan tetap mengedepankan nilai-nilai budaya dan kearifan lokal sebagai Adab dan Edab kita sebagaimana tercermin didalam falsafah hidup masyarakat Sumbawa ‘Adat Barenti’ ko Sara’, Sara’ Barenti ko Kitabullah.

Berangkat dari semangat diatas inilah, Sumbawa SEHAT dan BerAdab kami hadirkan sebagai Grand Disaign Pembangunan Tau ke Tana’ Samawa masa depan. Kata SEHAT, sudah barang tentu mencakup Unsur Jasmani dan Rohani atau SEHAT Dunia dan Akhirat dalam segenap aspek kehidupan bermasyarakat dan berbangsa dengan tetap mengedepankan tata nilai dan budaya Tau ke Tana Samawa.

Sejahtera yaitu Masyarakat Sumbawa yang terpenuhi kebutuhan dasar, sandang, pangan dan papan.

Memperoleh pelayanan dasar pendidikan dan kesehatan secara layak
Terbukanya kesempatan kerja yang luas dan menyerap tenaga kerja dengan penghasilan yang memadai.

Harmonis yaitu, mewujudkan kebahagian bersama yang diawali dengan kebahagiaan Rumah Tangga
merangkul segenap potensi masyarakat yang tumbuh dan berkembang di masyarakat Tana Samawa tanpa melihat latar belakang Suku, Agama, Ras dan Golongan dengan
menciptakan keselarasan dalam kehidupan bersama

Tentram yaitu, mewujudkan suasana damai, tenang dan tanpa tekanan dalam kehidupan bermasyarakat.

Beradab yaitu mewujudkan Pemerintahan yang mengedepankan norma atau aturan hokum dalam proses pelaksanaan dan kebijakan pemeritah dengan dilandasi nilai-nilai religius dan kearifan lokal Tau ke Tana Samawa. Papar Drs.Muhamamd Ansori, ketua tim ta’aruf pada media ini terkait visi H.Irwan Rahadi, ST, ketua DPC Gerindra Kabupaten Sumbawa. Sambung Ansori akrab ia disapa

Selain visi tentu juga ada misi sebagai langkah kongkrit yang akan dilakukan nantinya dalam menjalankan pemerintahan yakni misinya. Menciptakan pemerintahan yang SEHAT, bersih, berwibawah, inovatif, dan beradab.

Meningkatkan pelayanan SEHAT yang bermutu bagi masyarakat.
Meningkatkan mutu pendidikan yang SEHAT dan memiliki daya saing.
Menumbuh kembangkan perekonomian rakyat yang SEHAT dan beradab.
Menciptakan dunia usaha dan infestasi yang SEHAT, adil dan berpihak kepada rakyat.
Tersedianya infrastuktur public yang SEHAT memadai dan efektif.
Mengembangkan potensi wisata secara SEHAT, menuju peningkatan ekonomi.
Tersedianya kebutuhan petani dan nelayaan yang SEHAT, cukup dan memadai.
Memperkokoh kerukunan kehidupan beragama dan budaya yang SEHAT.
Terujutnya rumah SEHAT bagi warga miskin.

Untuk implementasi Program yakni, Menciptakan pemerintahan yang SEHAT, bersih, berwibawah, inovatif, dan beradab.

meningkatkan propesionalisme birokrasi dalam melayani masyarakat
Mengembangkan potensi dan meningkatkan kemampuan birokrasi sehingga menghasilkan peningkatan efektifitas dan efesiensi kerja
Mendukung dan mendorong pengembangan inovasi birokrasi berdasarkan regulasi yang ada
Mendorong dan mendukung penggunaan aplikasi system informasi yang modern untuk menciptakan transparansi pengelolaan pemerintah terbuka dan teransparan
Terciptanya pusat informasi pelayanan public dan sumber data yang memberikan informasi terbaru dan terbuka serta teransparan untuk penerapan e-government

Menciptakan pemerintahan yang SEHAT, bersih, berwibawah, inovatif, dan beradab

Menjamin pemenuhan jaminan kesehatan bagi seluruh lapisan masyarakat
Meningkatkan kualiatas dan jumlah tenaga medis yang professional
Meningkatkan kualiats pelayanan kesehatan bagi seluruh lapisan masyarakat

Meningkatkan mutu pendidikan yang SEHAT dan memiliki daya saing.

Memberikan beasiswa bagi mahasiswa yang berperstasi dan berpotensi
Pengembangan pendidikan non formal untuk menekan angka buta huruf
Meningkatkan kesejahteraan dan profesionalisme guru ( pendidik )
Meningkatkan mutu pendidikan yang berkualitas tinggi

Menumbuh kembangkan perekonomian rakyat yang SEHAT dan beradab.

Menigkatkan dan mengembangkan industry kecil dan menengah (UMKM), sebagai basis perekonomian rakyat
Meningkatkan kualitas dan jumlah produksi industri UMKM sehingga dapat diterima di pasar nasional
Membuka dan mengembangkan akses pemasaran hasil industry UMKM yang lebih luas
Meningkatkan peran akif dan partisipasi rakyat dalam mengembangkan industri UMKM
Meningkatkan dan mengembangkan produksi industry selaras dengen keseimbangan lingkungan hidup
Mengembangkan inovasi teknologi terhadap peroses produksi
Meningkatkan kualitas SDM dan pelaku industry
Mendorong tumbuh dan berkembangnya dunia usaha mikro sebagai basis peningkatan perekonomian rakyat
Menyediakan aksesibilitas dan system terhadap lembaga keuangan untuk pengembangan usaha mikro

Menciptakan dunia usaha dan infestasi yang SEHAT, adil dan berpihak kepada rakyat.

Terciptanya system untuk mendukung kemudahan dan percepatan investasi untuk mendukung perkembangan dan kemajuan usaha perekonomian kerakyatan
Menciptakan kemudan dan percepatan proses perijinan investasi
Menciptakan iklim investasi yang sehat dan berpihak kepada rakyat
Meningkatkan ketersediaan sarana dan prasarana pendukung investasi
Pengembangan potensi pedasaan dan masyarakat desa dalam investasi

Tersiadanya infrastuktur public yang SEHAT, memadai dan efektif.

Peningkatan jaringan jalan untuk memberikan akses seluas-luasnya bagi aktifitas masyarakat dan dunia usaha
Meningkatkan koneksitas jaringan transportasi sebagai bentuk pelayanan bagi masyarakat diseluruh pelosok Tana Samawa
Mewujudkan sarana dan prasarana dasar wilayah disesuaikan dengan prinsip keseimbangan dan kesinambungan
Meningkatkan inovasi terhadap ketersediaan dan pemenuhan bagi masyarakat
Meningkatkan system pengelolaan dan pengolaan persampahan
Menigkatkan system sanitasi dan derainase diseluruh wilayah Tana Samawa
Meningkatkan system penanggulangan bencana

Mengembangkan potensi wisata secara SEHAT, menuju peningkatan ekonomi.

Mengembangkan tujuan wisata dan destinasi wisata
Meningkatkan akses infrastruktur dan pemasaran bidang pariwisata ditingkat lokal, regional dan nasional
Meningkatkan sistem managemen dan pengelolaan wisata yang melibatkan peran aktif masyarakat dan kelompok masyarakat penggiat pariwisata
Meningkat investasi dan dibidang pariwisata dan kebudayaan lokal

Tersedianya kebutuhan petani dan nelayaan yang SEHAT, cukup dan memadai.

Menjamin ketersediaan pupuk para petani
Mengembangkan dan memanfaatan teknologi modern dan tepat guna dalam upaya peningkat produksi pertanian dan perikanan
Meningkatkan kualialitas hasil pertaniaan dan perikanan
Meningkatkan dan memperbaiki system pemasaran hasil pertanian dan perikanan melalui pengembangan kelompokmpetani dan nelayan
Menyediakan sara dan prasarana kegiatan pertanian dan perikanan
Meningkatkan system produksi, pengolahan, dan pemasaran hasil pertanian dan perikanan untuk meningkatkan perekonomian petani dan nelayan
Meningkatkan system produksi pengolahan dan pemasaran hasil pertanian dan perikanan untuk meningkatkan perekonomian buru tani dan buru nelayan
Mewujudkan kawasan agro politan untuk mendukung keberhasilan agro industry Mewujudkan kwasan minapolitan untuk mendukung kemajuan industry perikanan

Memperkokoh kerukunan kehidupan beragama dan budaya SEHAT.

Menumbuh perkembangan toleransi kehidupan antar umat beragama Menciptakan suasana anti diskriminasi Meningkatkan pemberdayaan masyarakat dalam pembangunan sosial budaya
Meningkatkan budaya gotong royong Meningkatkan produksi dan apresiasi dibidang agama, seni dan budaya tradisional Meningkatkan tingkat potensi budaya sebagai dasar untuk memperkuat karakter bangsa dan kesatuan NKRI Mengoptimalkan dan menggali kearifan lokal dalam rangka meningkatkan ketahanan nilai-nilai budaya dan pelestarian peninggalan sejarah serta aset kesenian dan budaya lokal Melaukan pembinaan kelompok kesenian, organisasi budaya, dan pelestarian nilai-nilai budaya lokal yang mendukung penyelenggaraan pembangunan daerah Membentuk dan mengembangkan komunitas religius dan budaya

Terwujudnya rumah SEHAT bagi warga miskin.

Pemenuhan kebutuhan rumah layak huni melalui program perbaikan rumah dan pengentasaan lingkungan permukiman kumuh
Meningkatkan jumlah rumah untuk memenuhi kebutuhan rumah bagi masyarakat penghasilan rendah bisa
Meningkatkan kualitas dan kuantitas sarana dan prasarana dasar lingkungan permukiman, ulas Ansori yang juga Pimpinan DPRD Kabupaten Sumbawa dari fraksi Partai Gerindra itu. (Wan)

Leave A Reply

Your email address will not be published.