Jasa Marga Prediksi Dua Titik Sebabkan Kemacetan Tol Jakarta- Cikampek

JAKARTA, Harnasnewsa – PT Jasa Marga (Persero) Tbk memprediksi dua titik yang menjadi penyebab kemacetan panjang di Tol Jakarta-Cikampek pada Minggu malam.

“Ada kepadatan di titik KM 62 yang merupakan rest area dan KM 66 yang menjadi pertemuan dua arus jalan,” kata Marketing and Communication Department Head Jasa Marga Faiza Riani di Cikampek, Minggu.

Ia mengatakan KM 62 merupakan rest area yang melayani pemudik dari arah Bandung Cipularang dan Tol Jakarta Cikampek atau Tol Trans Jawa.

Begitu juga KM 66 yang merupakan ruas jalan yang mempertemukan kendaraan dari To Kalihurip Utama dari Bandung dengan Tol Jakarta Cikampek.

“Kemacetan ini bukan karena persoalan one way tapi ada kepadatan di dua titik tersebut dan kami terus melakukan penguraian kepadatan,” kata dia.

Faiza mengatakan volume lalu lintas kendaraan per jam dari pukul 06.00 WIB pagi ini sampai pukul 21.00 WIB malam untuk arus balik dari arah timur dari Trans Jawa dan Bandung di GT Cikampek Utama dan GT Kalihurip Utama mencapai 102 ribu kendaraan.

Leave A Reply

Your email address will not be published.