Jepang dan Jerman Berharap Krisis Venezuela Berakhir Damai

Kanselir Jerman Angela Merkel bertemu Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe

TOKYO, Harnasnews.com – Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe dan Kanselir Jerman Angela Merkel mengatakan mereka berharap pemimpin Venezuela dapat mengakhiri krisis politik dengan cepat dan damai. Merkel mengatakan Jerman sudah mengakui ketua oposisi pemerintah Venezuela Juan Guaido sebagai presiden sementara negara Amerika Latin tersebut.

“Guaido orang yang berbicara dengan kami dan orang yang perkirakan dapat menggelar proses pemilihan umum secepat mungkin dan dari sudut pandang Jerman dia presiden sementara yang memiliki legitimasi untuk tugas ini dan juga dari sudut pandang negara-negara Eropa,” kata Merkel dalam konferensi pers bersama Abe, Senin (4/2).

“Kami berharap proses ini dapat dilakukan sesingkat mungkin dan tentu dengan damai,” tambah Merkel.

Sementara itu Abe berkomentar tentang status Guaido. Tapi ia mengatakan Jepang berharap krisis politik Venezuela dapat selesai dengan stabil, demokratis dan cepat. Beberapa negara Eropa sudah bergabung dengan Kanada, AS dan beberapa negara Amerika Latin yang mengakui Guaido sebagai presiden sementara.

Pengakuan terhadap Guaido ini meningkatkan tekanan masyarakat internasional kepada Maduro. Abe menekankan kerja sama yang ia lakukan dengan Jerman dalam kunjungan Merkel kali ini.

Leave A Reply

Your email address will not be published.