
Kabupaten Bekasi Berpotensi Tingkatkan Pendapatan Daerah Tahun 2021
“Jangan ketergantungan kepada transfer keuangan kepada daerah atau desa. Yang diharapkan adalah kemandirian, agar daerah mampu menggali potensi PAD di daerah masing-masing,” ujarnya.
Ia menyebutkan, Pemkab Bekasi saat terus melakukan evaluasi-evaluasi agar peningkatan PAD ke depan dapat terus meningkat.
“Di beberapa dinas kita sedang lakukan evaluasi, pengkajian terhadap peraturan-peraturan yang harus disesuaikan dengan kondisi saat ini,” kata dia.
Yana menegaskan, banyaknya kawasan industri di Kabupaten Bekasi merupakan potensi besar dalam menggali dan meningkatkan pendapatan daerah ke depan. (Sygy)