Kota Bekasi Sudah Gelar Pasukan Amankan Arus Mudik Lebaran 2022

KOTA BEKASI, Harnasnews.com – Menghadapi riuhnya arus mudik dan arus balik hari Raya Idhul Fitri 1443 H, Polres Metro Bekasi Kota bersama dengan Pemerintah Kota Bekasi serta Kodim 0507/Bekasi menggelar apel Gelar Pasukan pengaman operasi Ketupat Jaya 2022 di halaman Plaza Pemkot Bekasi jalan Ahmad Yani, Kota Bekasi pada Jumat (22/04/22).

Apel dipimpin oleh Plt Walikota Bekasi Tri Adhianto, dan dihadiri oleh Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol. Hengki, Dandim 0507/Bekasi Letkol Kav. Luluk Setyanto, Kepala Kejaksaan Negeri Kota Bekasi dan ketua Pengadilan Negeri Kota Bekasi. Walaupun suasana hujan, apel tersebut tetap dilaksanakan.

“Personil kita sesuaikan dengan kebutuhan, artinya ini sudah tergelar, kekuatan kita, baik gabungan dari polres, kodim dan instansi terkait, kenapa kita gelar hari ini, karena arus mudik sudah mulai, biasanya kan min 7, namun sekarang lebih awal dengan kegiatan rutin yang ditingkatkan, karena masyarakat sudah mulai mudik,” ujar Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol. Hengki

Setidaknya ada 326 personil gabungan baik dari Polri, TNI, Dinas Perhubungan, Satpol PP, BPBD Kota Bekasi, Pramuka, Pemadam Kebakaran Kota Bekasi dan Pramuka. Ormas dan Organisasi Kepemudaan (OKP) juga akan dilibatkan dalam pengamanan jelang arus mudik.

Di Kota Bekasi, terdapat 8 pos yang terdiri dari 6 Pos Pengamanan dan 2 Pos Pelayanan yang tersebar di beberapa titik. Titik rawan macet juga akan menjadi perhatian khusus petugas.

“Kita antisipasi, terutama jalur arteri yaitu kendaraan roda dua, nanti kalau jalur tol akan diberlakukan one way kita menunggu perintah dari dirlantas Polda metro jaya,” imbuhnya.

Diprediksi, puncak arus mudik terjadi pada tanggal 28 dan 29 April 2022, atau H-4 lebaran mendatang.

Sementara itu, Plt Walikota Bekasi Tri Adhianto juga menginstruksikan jajarannya yang berhubungan langsung dengan kegiatan mudik untuk tetap berdinas seperti biasa.

“Dinas Perhubungan, Pemadam Kebakaran, BPBD dan kesehatan untuk standby selama masa angkutan lebaran ini, jadi termasuk kita agak rawan ini adalah banjir karena beberapa jalan nasional kita berpotensi terkait dengan adanya genangan,” kata Tri.

Titik rawan genangan di jalan nasional salah satunya ialah Kota Bintang Kalimalang yang berpotensi tinggi terjadi genangan. Namun, dikatakan Tri bahwa Pemkot Bekasi telah menyiapkan langkah antisipasi untuk hal itu.

“Kita akan menempatkan orang, biasanya itu hanya keterlambatan pada saat menyalakan pompa, tapi sebenarnya pompanya otomatis, namun biasanya pada sumbatan pertama terdapat sampah sehingga menutup daripada air yang ada,” imbuhnya.

Langkah antisipasi lainnya ialah banjir kiriman dan musibah lainnya yang rawan terjadi ada saat rumah ditinggal mudik. Tim Unit Reaksi Cepat (URC) disiagakan sebagai langkah antisipasi akan hal itu. (Mam)

Leave A Reply

Your email address will not be published.