KPK Jadwalkan Panggil Bamsoet, Golkar “Bersih” Sebatas Jargon

“Yang terakhir keempat, yang takkalah pentingnya, para kader yang akan dipercaya berada di DPP, selama menjadi kader harus menunjukkan pengabdian yang luar biasa, dedikasi yang tinggi, loyalitas yang teruji dan tidak pernah tercela,” pungkas Emrus.

Sebelumnya, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan menjadwalkan ulang pemanggilan terhadap Ketua DPR RI Bambang Soesatyo. Sedianya, pria yang baru saja dilantik sebagai etua DPR RI itu pernah dipanggil KPK pada 20 Desember 2017 lalu sebagai saksi untuk tersangka kasus korupsi proyek pengadaan KTP-el, Anang Sugiana Sudiharjo.

Namun, mantan ketua Komisi III DPR itu tak bisa memenuhi panggilan penyidik KPK karena mengikuti kegiatan Munaslub di Jakarta. “Terkait kapan penjadwalan ulang kami akan informasikan lagi, kalau memang ada kebutuhan-kebutuhan proses pemeriksaan tentu itu sepenuhnya tergantung proses penyidikan yang berlaku saat ini,” kata Kabiro Humas KPK Febri Diansyah saat dikonfirmasi, Selasa (16/1). Febri menegaskan, meskipun saat ini Bamsoet, sapaan akrab Bambang Soesatyo menjadi pimpinan DPR RI, penyidikan kasus KTP-el akan terus berlanjut dalam koridor hukum.

“Saya kira proses hukum akan berjalan di koridor hukum saja. Relnya akan berbeda secara politik,” ucap Febri.(Red/Grd)

Leave A Reply

Your email address will not be published.