LSM Lira Probolinggo Serahkan Hasil Pemantauan Pada KPU Dan Bawaslu

Dalam kesempatan tersebut Ketua Bawaslu Zaini Gunawan menyampaikan pada media HarnasNews, dengan adanya hasil laporan yang diterima pasti akan ditindak lanjuti”. Setelah membaca laporan tersebut mengukapkan bahwa ada beberapa temuan yang sama dengan Tim MMC (Tim Paslon Bupati No. 2), “Ada beberapa temuan disini yang sudah dilaporkan oleh Tim MMC, dalam hal ini kami akan meneliti masing masing laporan”, Imbuh Ketua Bawaslu Kab.Probolinggo.

Terkait dengan temuan yang sama dengan Tim MMC Ketua Tim Pemantau yang sekaligus Komadan Satgas Anti Money Politic DPD LSM Lira Kabupaten Probolinggo menyatakan itu sebuah kebetulan saja, mungkin pada saat anggota pemantau dan Satgas AMP berlokasi yang sama dengan Tim MMC, Saya harap Bawaslu Kabupaten Probolinggo segera melakukan penelitian tentang temuan tersebut agar segera diketahui apa yang terjadi sebenarnya, yang jelas dalam melaksanakan pemantauan, kami benar – benar independen tidak dipengaruhi oleh siapaun dan oleh apapun”. tegas Didit.

Bupati LSM Lira Probolinggo menambahkan pada media HNN, Pemantauan yang dilaksanakan oleh DPD LSM Lira Probolinggo melalui Tim yang dibentuknya dengan anggota sebanyak 1.260 orang yang menyebar di seluruh kabupaten probolinggo merupakan gerakan murni asas kepedulian mewujudkan pilkada yang jujur dan bersih, inilah bentuk kesigapan dan loyalitas anggota kepada organisasinya, Saya merasa bangga dengan anggota LSM Lira Probolinggo,” terang pria dengan panggilan mas syam.

Dirinnya menjelaskan bahwa tim pemantau dan Satgas Anti Money Politic (AMP) DPD LSM Lira Probolinggo bekerja profesional dan independen, tanpa ada campur tangan pihak ke 2, sehingga kami mengharap pihak penyelenggara dan pengawas pilkada untuk bersikap arif dan bijaksana agar melakukan tindakan nyata atas temuan dari tim ini,” pungkas Bupati LSM Lira Probolinggo. (gus)

Leave A Reply

Your email address will not be published.