Masyarakat Diimbau Waspada Lewat Jalur Provinsi Kediri-Malang Sering Terjadi Longsor

Nasional

Malang, Harnasnews.com – Longsor susulan kembali terjadi di jalur poros atau jalur provinsi yang berada di Dusun Kedungrejo, Desa Sukomulyo, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang.

Diketahui warga sekitar, longsor susulan terjadi sekitar pukul 09.00 wib. dan mengakibatkan jalan tidak bisa dilalui roda dua maupun roda empat karena tertimbun material longsoran.

Dilokasi kejadian terjadi kemacetan yang cukup panjang, sehingga para pengguna jalan harus rela menunggu proses evakuasi hingga selesai. Diungkapkan Paidi asal Kota Kediri bahwa, dirinya harus rela menunggu proses evakuasi hingga dua jam lebih lamanya.

“Saat saya mau melintas dijalur itu, sudah ada beberapa kendaraan yang berhenti, ternyata ada longsoran dan membuat jalan raya tertutup tumpukan tanah bercampur bebatuan dan pohon,” ungkap Paidi, Jumat (5/2/2021).

Dari pantauan HarianNasionalNews saat dilokasi, petugas gabungan maupun relawan tanggap bencana tampak bahu membahu untuk membersihkan material longsoran dari tebing setinggi kurang lebih 25 meter. Selain itu, tampak pula dua alat berat yang turut difungsikan untuk mempercepat proses evakuasi. Alhasil, material longsoran berhasil disingkirkan sekira pukul 11.30 wib.

Sementara, diungkapkan Kapolsek Pujon, AKP Supriyanto, bahwa dalam kurun waktu tiga hari di wilayah Kecamatan Pujon sudah terjadi longsoran sebanyak lima kali.

Uraiannya, dua kali kejadian di titik Dusun Ngeprih, dan di Dusun Kedungrejo, setelah itu ada di Dusun Lebaksari.

“Kondisi saat ini cukup ekstrem, menjelang sore dan hingga malam terjadi hujan yang cukup lebat. Dimungkinkan lagi, karna demografi wilayah Kecamatan Pujon adalah berbukit, terutama disisi jalan terdapat beberapa tebing jurang yang sangat curam, sehingga dimungkinkan akan terjadi longsor susulan,” terang Kapolsek Pujon.

Selain itu, ia juga mengungkapkan bahwa selama tiga hari terakhir terdapat satu korban yang mengalami patah tulang saat melintas dilokasi Kedungrejo, dan tertimpa material longsoran.

Ia mengatakan, saat itu korban berhasil dievakuasi warga sekitar untuk diamankan, dan akhirnya dibawa mobil ambulan untuk mendapatkan pertolongan lebih lanjut.

Mengingat intensitas curah hujan yang cukup tinggi, Kapolsek Pujon menilai sangat dimungkinkan akan terjadi longsor susulan. Terlebih kultur tanah yang ada cukup labil dan posisi kemiringan tanahnya cukup berpotensi terjadinya longsor susulan.

Oleh karena itu, pihaknya melakukan beberapa upaya antisipasi.
“Langkah kami dari jajaran Polres Batu, bilamana terjadi longsoran, maka jalur dari Kota Batu kita tutup, dan kemudian kami berkoordinasi dengan wilayah Kandangan atau Polsek Kandangan untuk melakukan upaya penutupan sehingga masyarakat yang berkendara tidak terjebak pada lokasi longsoran,” tutup AKP Supriyanto. (joko)

Leave A Reply

Your email address will not be published.