Menteri Perhubungan Minta Pemudik Tak Gunakan Sepeda Motor


Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi.

YOGYAKARTA,Harnasnews.Com  – Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meminta pemudik tidak menggunakan sepeda motor. Dua tahun berturut-turut 70 persen penyebab kecelakaan lalu lintas itu sepeda motor.

HaI ini disampaikan Menhub usai meninjau kesiapan Stasiun Tugu Yogyakarta pada Sabtu (19/5) menyambut arus mudik lebaran 2018.

“Melalui rekan-rekan media, saya meminta kepada seluruh pemudik untuk tidak menggunakan sepeda motor saat mudik nanti. Terlalu besar resikonya, dibandingkan dengan moda transportasi lainnya,” kata Menhub, seperti dilansir dari Gatra.

Data menunjukkan selama dua tahun terakhir pengendara sepeda motor menjadi penyebab 70 persen lebih kecelakaan jalan raya. Penyebab utamanya adalah kelalaian berkendara dan kelelahan karena perjalanan jauh.

Tahun ini Menhub berharap aturan pelarangan sepeda motor untuk mudik lebih diintensifkan oleh dinas perhubungan tingkat daerah bekerjasama dengan kepolisian.

“Sebagai alternatifnya, kami meminta menggunakan moda angkutan darat lainnya seperti bus dan kereta api,” ujarnya.

Leave A Reply

Your email address will not be published.