Pasca Ambrulnya Pembangunan Proyek Bronjong, Lurah Madupat Terkesan Tutup Mata

SAMPANG,Harnasnews.com – Pembangunan proyek bronjong di Desa Legan Dusun Karang Manuk Kelurahan Madupat Kecamatan Camplong Kabupaten Sampang yang mengalami longsor pada Maret 2018 lalu hingga saat ini belum juga dilakukan perbaikan oleh Aparatur Desa setempat.

Ketika ditemui awak media dikediamannya, Rabu (02/10/2019), Kepala Desa Madupat H. Marsup, belum memberikan jawaban kepastian kapan perbaikan proyek bronjong yang dibangun menggunakan Anggaran Dana Desa (ADD) itu akan dilakukan. Saat ditanya perihal kapan pelaksanaan perbaikan proyek bronjong tersebut.

“Maaf mas saya belum bisa memberi keterangan, dada saya sakit,” ujar Kades Madupat seraya masuk kedalam rumahnya.

Untuk diketahui, pembangunan proyek bronjong ini dilaksanakan pada Desember 2017 di Desa Madupat Kecamatan Camplong Kabupaten Sampang dengan Volume 0,5+5+38M, Lokasi Dusun Karang Manuk.

Proyek yang menghabiskan anggaran sebesar Rp. 196.793.900 dari Dana Desa (DD) itu ambrol ketika baru selesai dikerjakan.

Salah satu warga setempat, KH. Alimutdin yang juga selaku pengurus Masjid Nurul Mutakin ke pada media mengatakan jika proses ambrolnya proyek bronjong itu ketika terjadi hujan deras di Desanya.

“Kejadian ambrolnya proyek bronjong ini terjadi pada malam hari pada 15 Maret 2108. Waktu itu lagi turun hujan tiba-tiba saya dengar suara di depan masjid dan saya langsung melihat pembangunan proyek bronjong itu longsor,” katanya.

Mengetahui hal itu, Alimutdin langsung melaporkan kejadian ambrolnya proyek bronjong itu ke aparatur desa setempat.

“Pasca peristiwa longsor saya langsung melapor ke RT dan RW serta Lurah setempat. Namun sangat disayangkan sikap Lurah Madupat, selama lima bulan ini pasca peristiwa longsor tersebut Lurah Madupat tidak pernah turun dan melihat lokasi proyek bronjong,” tuturnya.

Ditambahkannya, sebelumnya pada hari Kamis (20/12/18), sebenarnya wartawan sudah ada yang menemui Kades Madupat untuk menanyakan terkait kapan bronjong yang longsor itu diperbaiki.

“Kades Madupat mengatakan bahwa perbaikan proyek bronjong yang longsor itu akan diperbaiki ketika anggaran dana desa tahun 2019 turun,” jawabnya.

“Kalau anggaran dana desa tahun 2019 sudah turun, saya akan pakai dana tersebut untuk memperbaiki proyek bronjong yang mengalami longsor. Lokasinya berada di dekat masjid Nurul Mutakin,” jawab Kades Madupat waktu itu.

Namun, pada kenyataannya meskipun dana desa 2019 sudah turun, proyek bronjong yang mengalami longsor itu belum juga dilakukan perbaikan. (MLK/KRI)

Leave A Reply

Your email address will not be published.