PKB Dukung Upacara HUT RI di Pulau Reklamasi

Lanjutnya berharap untuk memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-74 pada 17 Agustus nanti. Bisa membangun dan memajukan negara.

“Tentunya semua sifatnya membangun, kemerdekaan memajukan negara agar lebih baik lagi,”ujarnya

Sebelumnya Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, diselenggarakannya upacara 17 Agustus di pulau reklamasi masih dalam tahap pembahasan. Belum ada keputusan final rencana ini bakal direalisasikan.

“Semua itu masih dalam pertimbangan. Tahun lalu, kita berupacara di Lapangan Banteng. Kemudian tahun ini kita lagi mencari tempat yang pas untuk upacara besok,” ujar Anies di Balaikota Jakarta, Jumat (26/7).

Anies menejaslakan, beberapa tahun ini upacara 17 Agustus memang kerap mencari tempat-temat baru. Seperti tahun lalu yang diselenggarakan di Lapangan Banteng. Padahal sebelumnya biasa di Monas. Hal ini dianggapnya lumrah. Untuk tahun ini, Pantai Maju memang menjadi salah satu yang dipertimbangakan. Namun, keputusan akhir belum dikeluarkan.

“Jadi upacara peringatan kemerdekaan 17 Agustus itu tempatnya selalu bervariasi. Salah satu yang dipertimbangkan di situ (Pantai Maju),” terangnya.(sof)

Leave A Reply

Your email address will not be published.