Polda Jatim Bersama Forkopimda Memperingati Hari Ibu Ke 91 Di Lapangan Kodam V Brawijaya

Surabaya, Harnasnews.com – Jalan Sehat Keluarga Polda Jatim bersama Forkopimda dalam serangakaian acara memperingatini hari Ibu ke 91 tahun 2019. Hari ibu jatuh pada tanggal 22 Desember yang selalu kita peringati  setiap tahunnya.

Kali ini Polda Jatim memperingati hari ibu lebih awal yang dilaksanakan di lapangan  Apel Kodam V Brawijaya Jalan Hayam Wuruk Surabaya. Minggu (8/12/2019) dengan mengambil tema “Perempuan Berdaya Indonesia Maju.”

Peserta Jalan Sehat Keluarga ini dihadiri oleh Gubernur Jawa Timur Hj Khofifah Indar Parawansa, ibu Wakil Gubernur Arumni Emil Dardak, Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Timur Ibu Atik Luki Hermawan, Ibu ibu Jalasenastri.

Turut hadir pula Kapolda Jatim Irjen Pol Drs Luki Hermawan MSi, Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Wisnoe R.Boedi, Pejabat Tinggi Provinsi Jatim, PJU Polda Jatim dan para Kapolres Kapolresta Jajaran Polda Jatim.

Sebelum pemberangkatan gerak Jalan sehat diawali dengan Pembukaan Tari Remo, tari tradisional khas Jawa Timur dan pemberangkatan ditandai dengan dikibarkannya bendera start oleh Gubernur Jatim dan Ibu Ketua Pengurus Bhayangkari Daerah Jawa Timur.

Dalam sambutannya Gubernur Jatim mengatakan bahwa Tidak bisa dipungkiri, ibu adalah sebab dari keberadaan dan eksistensi kita di dunia, dan ibu adalah sosok yang berperan penting bagi setiap individu baik dalam kehidupan pribadi, keluarga, masyarakat  maupun negara bahkan juga termasuk dalam kehidupan beragama.

Karena Ibu adalah orang pertama yang mendidik kita, orang pertama yang menanamkan nilai-nilai dan norma-norma pada kita, peletak dasar dan pondasi keperibadian pada kita. Maka jika seorang ibu berhasil dalam mencetak seorang individu, itu artinya ia telah berhasil mewujudkan pribadi yang siap dalam mewujudkan keberhasilan sebuah masyarakat, bangsa dan agama.

Tanpa mengecilkan peran seorang ayah, ibu adalah sosok yang berperan penting di balik kesuksesan seseorang. Karena di balik keberhasilan seseorang, di situ terdapat jasa besar, pengorbanan, kerja keras dan do’a dari seorang ibu, tanpa semuanya itu, seberapa hebat pun kita, seberapa pintar pun kita bahkan seberapa berhasil pun diri kita, mustahil kita bisa merasakan kesuksesan yang hakiki, kesuksesan yang di dalamnya terdapat keberkahan hidup dan ridlo dari Allah SWT. Karena keridloan Allah tergantung pada keridloan orang tua, dan sebaliknya kemurkaan Allah tergantung pada kemurkaan orang tua, terutama sekali seorang ibu.

Maka pada hari ini, pada hari ibu ini, kita diharapkan bisa mengambil hikmah yang terdalam tentang pentingnya peranan ibu bagi kita, sosok yang tak tergantikan oleh siapapun, sosok yang selalu ada ketika kita membutuhkannya, sosok yang selalu rindu ketika kita melupakannya, sosok yang selalu memaafkan ketika kita berbuat salah padanya. Semoga hari ini menjadi momentum terbaik bagi kita untuk mengenang kembali jasa-jasa ibu sehingga kita bisa lebih menghargai beliau, lebih menghormati beliau dan selalu untuk berbakti kepada beliau.

“Untuk Ibu-Ibu dimana saja berada saya ucapkan selamat hari Ibu, Semoga kita semua diberi kesehatan dan bisa mendidik putra-putri kita dengan baik sehingga kita bisa mengantarkannya ke masa depan yang lebih baik, namun itu semua tidak terlepas dari Doa  kita sebagai seorang Ibu,” tutur Ketua Pengurus Bhayangkari Daerah Jawa Timur Atik Luki Hermawan. (Pril/Tri)

Leave A Reply

Your email address will not be published.