PPKM Level Empat di Sumatera Selatan Bertambah Jadi Empat Daerah

“Sebelumnya dua daerah sekarang bertambah dua lagi, jangan sampai jadi PPKM level lima, siapa yang mau tentu tidak ada kan,” tegasnya, dilansir dari antara.

Namun belum dapat dipastikan bagaimana penerapan PPKM di empat daerah tersebut sebab belum ada petujuk teknis dari Kementerian Dalam Negri (Kemendagri) tentang siapa yang akan memegang garis komando pelaksanaan PPKM diwilayah tersebut.

“Masih menunggu penjelasan dari Mendagri, seperti apa teknis pelaksanaannya. Apakah gubernur yang pimpin pelaksanaan atau bupati dan wali kota di daerah tersebut,” ujarnya.

Menurut dia yang pasti siapapun nantinya yang akan memegang tanggung jawab pelaksanaan di sana masyarakat jangan pernah kendur menerapkan protokol kesehatan selama beraktivitas dan menerapkan pedoman hidup bersih dan sehat.

“Sebab kedua hal tersebut lah yang sejatinya bisa melindungi diri masing-masing masyarakat,” katanya.(qq)

Leave A Reply

Your email address will not be published.