Presiden Jokowi Serahkan 3.973 Sertifikat Tanah Untuk Warga Jatim, Salah Satunya Kabupaten Pasuruan

“Tolong diberi plastik sertifikatnya dan difotokopi. Biar kalau hilang bisa langsung urus ke BPN,” ucapnya.

Selain itu, Jokowi juga mengingatkan agar masyarakat berhati-hati dan berpikir dengan bijak apabila ingin menggunakan sertifikatnya untuk agunan di bank.

“Tapi tolong sebelum pinjam uang ke bank, bisa mengangsur enggak?” kata Presiden.

Turut hadir mendampingi Presiden dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo adalah Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala BPN Sofyan Djalil, dan Gubernur Jawa Timur Soekarwo.

Sebanyak 3.973 penerima sertifikat tersebut berasal dari sejumlah kabupaten dan kota yang ada di Provinsi Jawa Timur. Mulai dari Kabupaten Pasuruan, Kota Pasuruan, Kabupaten Probolinggo, Kota Probolinggo, Kabupaten Mojokerto, hingga Kota Surabaya. (Red/Andre).

Leave A Reply

Your email address will not be published.