TNI Tembak Mati Dua Teroris Kelompok MIT Poso

Sekitar jarak 5 meter dari posisi pengintaian terlihat kamp teroris MIT agak samar karena kondisi cuaca gelap yang disertai hujan. Lima teroris MIT Poso saat itu dalam posisi sedang istirahat.

“Setelah diyakini benar, Dantim Tricakti 2 Lettu Inf. David Manurung langsung memberikan perintah untuk membuka tembakan guna melumpuhkan kelompok MIT,” katanya, dikutip dari antara.

Panglima Koopsgabssus Tricakti menyakini ada yang terluka dari tiga orang kelompok teroris MIT tersebut. Hal itu diperkuat bekas ceceran darah yang terlihat di sekitar lokasi penyergapan.

Saat ini tim Tricakti masih memburu anggota kelompok teroris lainnya yang melarikan diri.

Tim juga sedang menunggu evakuasi udara dari TNI Angkatan Udara. Namun, hingga saat ini masih terhalang cuaca yang berkabut serta medan dengan vegetasi lebat dan tertutup sehingga menyulitkan evakuasi.(qq)

Leave A Reply

Your email address will not be published.