TPN Ganjar-Mahfud Tunjuk Pimpinan dan Anggota TPD di 38 Provinsi

Hasto enggan menyebut nama tokoh yang tergabung dalam TPD Ganjar-Mahfud tapi mereka merupakan gabungan dari partai politik dan sukarelawan.

“Jadi, Pak Arsjad (Ketua TPN Ganjar-Mahfud) tadi dalam pengarahannya mengatakan, kita mengedepankan kombinasi antara kekuatan nurani, kekuatan Indonesia dan kekuatan banteng, kerakyatan,” kata Hasto, dilansir dari antara.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada Senin (13/11) menetapkan tiga bakal pasangan calon presiden dan wakil presiden menjadi peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024.

Hasil pengundian dan penetapan nomor urut peserta Pilpres 2024 pada hari Selasa, 14 November 2023, pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3.

KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024. (sls)

Leave A Reply

Your email address will not be published.