APKLI Apresiasi Pekot Jambi dalam Kelola Pedagang Kaki Lima

JAMBI, Harnasnews.com  Asosiasi Pedagang Kali Lima (APKLI) provinsi Jambi berharap pembangunan infrastruktur yang saat ini tengah digenjot oleh pemerintahan Joko Widodo atau Jokowi dapat berdampak pada pertumbuhan ekonomi mikro khususnya bagi pelaku usaha kecil dan pedagang kaki lima.

Ketua Apkli provinsi Jambi Adhi Putra mengakui dampak pembangunan infrastruktur bagi pedagang kali lima dirasa minim fasilitas, sedangkan para pedagang kaki lima banyak mengharapkan dapat terakomodasi terkait dampak pembangunan tersebut.

“Namun untuk pedagang kakli lima khusunya di Kota Jambi sudah mulai membaik. Tapi untuk kabupaten lain di provinsi Jambi perlu ditingkatkan,” ujar Adhi melalui sambungan teleponnya, Selasa (19/11/2019).

Adhi mengatakan, guna meningkatkan pendapatan bagi anggotanya, pihaknya telah memberikan pelatihan manajemen keuangan.

“Kami telah bekerjasama dengan universitas. Intinya PKL didekatkan dengan lingkungan yang mendorong agar menata kelola usahanya dengan baik,” ucap Adhi.

Pihaknya juga mengapresiasi pemerintah kota Jambi yang peduli terhadap pedagang kaki lima.

Leave A Reply

Your email address will not be published.