Disdik Kota Bogor Tetapkan Proses PPDB 2018 Dimulai Usai Lebaran

BOGOR ,Harnasnews.Com  – Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bogor menetapkan proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Ajaran 2018/2019 akan dimulai setelah lebaran. Untuk tingkat SMP Negeri akan dilaksannakan dua tahap, untuk tahap pertama dimulai melalui jalur Apirmasi yakni, siswa prestasi non akademis, anak guru dan keterangan tidak mampu. Sedangkan tahap kedua, penerimaan melalui jalur akademis.

“Jadi menurut rencana pendaftaran tahap pertama akan dilaksanakan seusai lebaran yakni tanggal 22 – 23 Juni 2018,” jelas Ketua Panitia PPDB 2018, Jajang Koswara kepada garudanews.id, Jum’at (11/5).

Lanjut Jajang, potensi calon siswa pada PPDB SMP Negeri diprediksi dapat mencapai 17,598 siswa dan semua berdasarkan aturan yang telah terbit, yakni detail Petunjuk Teknis (Juklis) PPDB.

Leave A Reply

Your email address will not be published.