Ekonomi Digital Dinilai Jadi Penopang Ekonomi Bangsa di Tengah Pandemi

JAKARTA, Harnasnews.com – Ekonomi digital dianggap sebagai sektor baru yang terbukti menjadi salah satu penopang ekonomi Indonesia di tengah pendemi Covid-19. Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang sangat cepat di era 4.0 membuat sektor bisnis bergeser ke era digital entreprenuership.

Demikian mengemuka dalam webinar bertajuk Pemanfaatan Media Sosial Untuk Pemasaran UMKM yang diselenggarakan di Jakarta, Sabtu (9/10). Webinar via zoom yang  diselenggarakan DPR bersama Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) diikuti 150 mahasiswa dari wilayah Sumatera Utara dan sebagian wilayah Jabodetabek menghadirkan Ketua Komisi 1 DPR Meutya Hafid sebagai keynote speaker, Dosen Vokasi UI, Dr Devie Rahmawati dan Praktisi Branding yang juga Founder Electrica Panda, Rizky Saragih.

Menurut Meutya Hafid, pemanfaatan internet di era digital saat ini sangat membantu dan berperan strategis bagi para pelaku UMKM. “Sebagai pendorong inovasi dan kemandirian masyarakat, hal ini juga bisa sebagai indikator keunggulan dan daya saing negara,” ujarnya.

Politisi perempuan Partai Golkar itu mengatakan pengadopsian teknologi internet di era pandemi Covid-19 pada berbagai bidang sangat diperlukan agar bisa melanjutkan kembali kegiatan dan aktifitas yang terhenti seperti aktifitas ekonomi.

DPR sendiri lanjut Meutya Hafid terus mendorong pemerintah dalam hal ini Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) untuk berpartisipasi aktif dalam melalukan pelatihan-pelatihan yang meningkatkan kemampuan para wirausaha seperti para pelaku UMKM dalam mengoptimalkan ruang digital guna meningkatkan transaksi dan nilai usahanya.

Di tempat yang sama, Praktisi Branding yang juga Founder Electrica Panda, Rizky Saragih mengungkapkan Electrica Panda adalah brand clothing asli Medan.

Leave A Reply

Your email address will not be published.