Keluhkan Masalah Air Bersih, Ketua DPRD Bangka Kunjungi Lapas Bukit Semut

NASIONAL

Bangka,Harnasnews.com – Dalam rangka menindak lanjuti keluhan Kepala Lapas Bukit Semut Sungailiat Bangka, Provinsi Babel, terkait kebutuhan air bersih. Ketua DPRD Bangka Iskandar Sidi kunjungi Lapas Bukit Semut, Selasa ( 18/2 ) siang.

Sebelumnya Kepala Lapas Bukit Semut M. Akhyar menyampaikan perihal air bersih itu, saat kunjungannya ke Ketua DPRD Bangka beberapa waktu lalu.

“Sebenarnya terkait keluhan masalah air bersih ini, sudah disampaikan Kalapas saat berkunjung ketempat saya, jadi hari ini bentuk respon, melihat langsung kondisinya,” ungkap Iskandar Sidi.

Dari hasil pantauannya, Iskandar sidi mengatakan kondisi memang layak dibantu.

“Apa yang disampaikan Kalapas kondisinya layak dibantu, saya secara pribadi akan bantu rehab 2 buah sumur. Saya juga akan minta bantu Direktur PDAM Tirta Bangka untuk mengatasi masalah air di Lapas Bukit Semut,” terangnya.

Kunjungan Ketua DPRD Bangka itu disambut baik oleh Kepala Lapas Bukit Semut

“Air hal sangat penting, kami dari lembaga sangat berterimakasih kepada ketua DPRD Bangka atas kunjungan serta bantuannya,” kata M. Akhyar.

Ditanya apakah sudah berkordinasi dengan pihak PDAM Tirta Bangka terkait kebutuhan air, Ini jawaban M. Akhyar.

“Kordinasi ke PDAM sudah kita lakukan, karena Lapas Bukit Semut juga Suplay air dari PDAM. Kemungkinan ada kendala teknis suplay air ada kendala,” jawabnya.

Ditempat yang sama Dirut PDAM Tirta Bangka Suhendra menyampaikan, melihat kondisi lapangan, ada kendala pada jaringan pipa serta butuh penambahan pompa air.

“Jaringan pipa inu butuh peremajaan supaya suplay air bisa maksimal, jaringan ke Lapas Bukit Semut ini akan alirkan selama 24 Jam ditampah pompa air,” paparnya.

Nampak hadir pada kunjungan tersebut, Ketua DPRD Bangka, Kalapas Bukit Semut, Kabag Humas Protokol DPRD, Sejumlah awak media. ( Ardam )

Leave A Reply

Your email address will not be published.