Ketua DPR Ungkap Peran Industri Penyiaran Dalam Perkuat Ekonomi RI

JAKARTA, Harnasnews.com – Ketua DPR RI Puan Maharani meyakini industri penyiaran Indonesia dapat berkontribusi terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) melalui sub-sektor informasi dan komunikasi serta penciptaan lapangan kerja.

Menurut dia, secara tidak langsung, industri penyiaran memiliki multiplier effect pada sektor lain.

“Berbagai program yang dikeluarkan media penyiaran dapat mempengaruhi pola dan preferensi konsumsi masyarakat yang tentu berujung kepada kinerja perekonomian,” kata Ketua DPR RI Puan Maharani dalam keterangannya di Jakarta, Selasa.

Hal itu dikatakannya saat menjadi pembicara utama Seminar Nasional Memperingati Hari Penyiaran Nasional Ke-88, Selasa.

Ketua DPR RI Puan Maharani menjelaskan melalui lembaga penyiaran, berbagai informasi dan potensi keunggulan ekonomi suatu daerah akan diketahui dan lebih dikenal masyarakat maupun pelaku usaha di daerah lain, bahkan hingga ke luar negeri.

Menurut dia, dengan penyebarluasan informasi dan potensi tersebut akan memberikan dampak positif bagi perkembangan perekonomian daerah tersebut.

Puan Maharani mengajak para pelaku media penyiaran agar melihat kemajuan teknologi sebagai sebuah kesempatan.

Leave A Reply

Your email address will not be published.